13 Lurah Petahana Maju Pilur Bantul Dipastikan Minim Pesaing 

Pasutri pun saling bersaing di pemilihan lurah

Bantul, IDN Times - ‎Pemerintah Kabupaten Bantul akan menggelar pemilihan lurah (pilur) serentak pada 25 September 2022. Hingga batas akhir waktu pendaftaran bakal calon lurah di 21 kalurahan Jumat (15/7/2022) terdapat 80 balon lurah yang mendaftar. 

Dari jumlah tersebut terdapat pasangan suami istri yang ikut mendaftar sebagai balon lurah yakni di Kalurahan Bangunharjo, Kapanewon Sewon dan Kalurahan Trirenggo, Kapanewon Bantul. Ada juga yang maju menjadi balon lurah masih satu kerabat yakni di Kalurahan Sidomulyo, Kapanewon Bambanglipuro.

1. Jumlah pasutri yang maju jadi balon lurah berkurang dibanding pilur sebelumnya‎

13 Lurah Petahana Maju Pilur Bantul Dipastikan Minim Pesaing Ilustrasi menikah (IDN Times/Mardya Shakti)

Kepala Bidang Pemerintahan Kalurahan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kalurahan (DPMK) Bantul, Nanang Mujiyanto mengatakan jumlah pasutri yang mendaftar sebagai balon lurah untuk pilur 2022 lebih sedikit dibandingkan pilur sebelumnya.

"Pasutri yang sama-sama daftar sebagai balon lurah memang menurun dibandingkan pilur-pilur sebelumnya," katanya, Minggu (24/7/2022).

2. Sebanyak 13 lurah petahana maju kembali dalam pilur 2022‎

13 Lurah Petahana Maju Pilur Bantul Dipastikan Minim Pesaing Daftar pemilih sementara Pilur 2022 di Kantor Lurah Sumbermulyo Bantul. (IDN TImes/Daruwaskita)

Selain pasutri yang akan bersaing dalam pilur serentak, tercatat sebanyak 13 lurah petahana kembali mendaftar sebagai balon lurah tahun ini.

"Lurah petahana yang maju kembali rata-rata musuhnya sedikit, bahkan ada kalurahan yang calon lurah maju hanya satu yakni lurah petahana itu sendiri. Itu di Kalurahan Jagalan, Kapanewon Banguntapan,"ucapnya.

Baca Juga: Unik, Pasutri Bersaing Daftar Balon Lurah di Bangunharjo Bantul  

3. Puncak tahapan gelaran pilur pada 25 September 2022

13 Lurah Petahana Maju Pilur Bantul Dipastikan Minim Pesaing Spanduk Pilur 2022 di Kantor Lurah Sumbermulyo Bantul. (IDN TImes/Daruwaskita)

Setelah masa pendaftaran balon lurah ditutup, maka tahapan selanjutnya yakni penelitian berkas dilakukan hingga 26 Juli 2022. Selanjutnya peserta yang berjumlah lebih dari lima balon harus dilakukan seleksi dengan melibatkan pihak ke tiga yakni perguruan tinggi. 

Setelah mendapatkan lima balon lurah maka tahap selanjutnya adalah penetapan calon lurah yang dilakukan pada tanggal 2 September 2022, serta pemilihan lurah 25 September 2022 yang akan datang.

"Puncaknya tanggal 25 September 2022 yakni digelarnya pilur serentak di 21 kalurahan di Bantul," pungkas Nanang. 

Hironymus Daruwaskita Photo Community Writer Hironymus Daruwaskita

Main sambil kerja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya