Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Pemandangan Tepi Pantai Sepanjang Usai Ratusan Kios Dibongkar

Pembongkaran kios pedagang di sisi selatan jalan Pintai Sepanjang Gunungkidul. (Dok. Diskominfo Gunungkidul)
Pembongkaran kios pedagang di sisi selatan jalan Pintai Sepanjang Gunungkidul. (Dok. Diskominfo Gunungkidul)
Intinya sih...
  • Pantai Sepanjang akan dilengkapi dengan berbagai sarana dan prasarana, termasuk pembangunan partisi, talud, penanaman tanaman keras, dan pedestarian.
  • Pantai bisa buka 24 jam dengan adanya penerangan jalan, penanaman tanaman pandan di sekitar talud, dan izin pedagang untuk menata kursi dan meja di area pasir pada malam hari.
  • Penataan Pantai Sepanjang akan dibikin bagus dan nyaman bagi wisatawan oleh Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif Pemuda dan Olahraga Gunungkidul.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

‎‎Gunungkidul, IDN Times - Ratusan kios pedagang yang selama ini berjualan di sisi selatan jalan atau di kawasan pesisir Pantai Sepanjang, Kabupaten Gunungkidul, telah dibongkar. Para pedagang kini dipindahkan ke kios yang berada di sisi utara jalan yang baru selesai dibangun oleh Pemerintah Kabupaten Gunungkidul dengan anggaran Rp1,6 miliar.

Bupati Gunungkidul Endah Subekti Kuntariningsih mengatakan, Rabu (7/1/2026) menjadi batas akhir pembongkaran 109 kios yang berada di sisi selatan jalan. "Semua kios dagangan sudah dibongkar semua dan tinggal pembersihan sisa-sisa kios dagangan saja," katanya.

‎1. Pantai Sepanjang akan dilengkapi dengan berbagai sarana dan prasarana

Bupati Gunungkidul, Endah Subekti Kuntariningsih.(Dok.Diskominfo Gunungkidul)
Bupati Gunungkidul, Endah Subekti Kuntariningsih.(Dok.Diskominfo Gunungkidul)

Menurut Endah, pada triwulan pertama 2026 akan dilakukan pembangunan partisi dan talud, serta penanaman tanaman keras oleh Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan Rakyat, dan Kawasan Permukiman (DPUPRKP) Kabupaten Gunungkidul.

‎"Pedestarian akan kami bicarakan karena membutuhkan anggaran Rp3 miliar. Ini pedestariannya (lebar) 2,5 meter hingga (panjang) 550 meter," ungkapnya.

‎2. Pantai bisa buka 24 jam dengan adanya penerangan jalan

Pantai Sepanjang Gunungkidul. (Dok. Diskominfo Gunungkidul)
Pantai Sepanjang Gunungkidul. (Dok. Diskominfo Gunungkidul)

Selain itu, Dinas Pariwisata, Ekonomi Kreatif, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul akan menanam tanaman pandan di sekitar talud. Sementara Dinas Perhubungan Kabupaten Gunungkidul juga akan memasang lampu penerangan jalan.

Dengan dukungan tersebut, kawasan pantai diharapkan dapat dibuka selama 24 jam untuk dinikmati wisatawan. Pedagang pun diperbolehkan menata kursi dan meja di area pasir pada malam hari apabila kondisi ombak memungkinkan, dengan ketentuan pada pagi hari area tersebut harus kembali bersih.

"Buka siang malam, kalau malam pedagang boleh menggelar meja kursi. Namun saat jam 6 pagi dikembalikan ke kios," ujar Endah.

3. Penataan Pantai Sepanjang akan dibikin bagus dan nyaman

Pantai Sepanjang Gunungkidul. (Dok. Diskominfo Gunungkidul)
Pantai Sepanjang Gunungkidul. (Dok. Diskominfo Gunungkidul)

‎Kepala Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif Pemuda dan Olahraga Gunungkidul, Harry Sukmono, mengatakan pihaknya akan segera menindaklanjuti penataan kawasan Pantai Sepanjang.

‎"Ditata agar semakin bagus dan nyaman bagi wisatawan" katanya.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Paulus Risang
EditorPaulus Risang
Follow Us

Latest News Jogja

See More

Pemandangan Tepi Pantai Sepanjang Usai Ratusan Kios Dibongkar

07 Jan 2026, 21:09 WIBNews