Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Jadwal Pemadaman Listrik Jogja Hari Ini, 7-8 Januari 2026

Pln, petugas pln
Petugas PLN jaga keandalan listrik di wilayah Jawa Tengah dan DI Yogyakarta. (Dok. PLN)
Intinya sih...
  • Pemadaman listrik di DIY terjadi pada Rabu dan Kamis, 7-8 Januari 2026.
  • Area yang terdampak meliputi beberapa titik di Sleman dan Gunungkidul.
  • Jadwal pemadaman listrik dapat diakses melalui call center PLN atau akun resmi PLN di media sosial.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Yogyakarta, IDN Times - Demi menjaga keandalan pasokan listrik di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Yogyakarta secara berkala melakukan pemeliharaan dan perbaikan jaringan listrik. Pada hari Rabu dan Kamis (7-8/1/2026), beberapa area dijadwalkan mengalami mati listrik sementara, di antaranya adalah Sleman dan Gunungkidul.

Untuk mengetahui jadwal pemadaman listrik di Jogja hari ini, berikut informasi selengkapnya dikutip dari keterangan resmi PLN UP3 Yogyakarta.

Rabu, 7 Januari 2026

Unit Layanan Pelanggan: Kalasan

Waktu: 11.00–14.00 WIB

Tujuan: Konstruksi jaringan

Lokasi: Jl. Kadisoka, Dn Kadisoka, Perumahan Soka Asri Permai, Perumahan Tilania Kadisoka Asri, Jl. Jeruk, Jl. Mangga, Jl. Soka, Jl. Durian dan sekitarnya

Unit Layanan Pelanggan: Wonosari

Waktu: 10.00–13.00 WIB

Tujuan: Pemeliharaan dan pemotongan pohon dekat jaringan (ROW)

Lokasi: Ds Sambipitu, Dn Ngepung Bunder Pathuk, Ds Semoyo Pathuk, Ds Salam Pathuk, Ds Kalipentung, Dn Doga Nglanggeran, Ds Beji Pathuk, Ds Putat Pathuk

Kamis, 8 Januari 2026

Unit Layanan Pelanggan: Yogyakarta Kota

Waktu: 10.00–13.00 WIB

Tujuan: Penggeseran tiang (jalan tol)

Lokasi: Depok, Pasekan, Sarirejo, Stan, Sopalan (Maguwoharjo), Balai SABO dan sekitarnya

Unit Layanan Pelanggan: Wonosari

Waktu: 10.00–13.00 WIB

Tujuan: Pemeliharaan dan pemotongan pohon dekat jaringan (ROW)

Lokasi: Dn Gandu Semugih, Dn Ngrombo Semugih, Dn Karangwetan Semugih, Dn Purworejo Semugih, Dn Dawung Semugih, Dn Ploso Semugih, Dn Tirisan Semugih, Dn Baran Kulon Semugih, Dn Bendorubuh Semugih, Dn Gebang Melikan, Dn Mujing Melikan, Dn Ngampiran Melikan, Dn Plumbungan Melikan, Dn Ngricik Melikan, Dn Tambak Melikan, Ds Pucanganom Rongkop

Unit Layanan Pelanggan: Wates

Waktu: 10.00–13.00 WIB

Tujuan: Pemeliharaan jaringan

Lokasi: Brosot, Jatirejo, Sidorejo, Gulurejo, Ngentakrejo

Unit Layanan Pelanggan: Bantul

Waktu: 10.00–13.00 WIB

Tujuan: Pemeliharaan jaringan

Lokasi: Mandingan, Soropaten, Kadirejo, Ringinharjo, Kadirojo Palbapang, Gumuk, Gemahan, Bantul Karang, Palbapang, RS Respira, Gesikan Wijirejo, Jodog Gilangharjo, Klanen, Karangasem, Daleman, Jomboran, Klebakan, Bajang, Jetis Daleman Gilangharjo, Pandak Wijirejo, Kadekrowo Caturharjo dan sekitarnya

Unit Layanan Pelanggan: Sleman

Waktu: 10.00–13.00 WIB

Tujuan: Pemeliharaan jaringan

Lokasi: Dn Plumbon, Dn Ngaglik Caturharjo dan sekitarnya

Demikian jadwal pemadaman listrik di wilayah Jogja hari ini. Apabila terjadi pemadaman di luar jadwal yang telah diumumkan, masyarakat dapat menyampaikan laporan melalui call center 0274-123 atau aplikasi PLN Mobile. Pembaruan informasi terkait proses pemulihan listrik juga dapat diakses melalui akun resmi PLN di Twitter (@PLN_123), Instagram (@pln123_official), dan Facebook (PLN123).

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Paulus Risang
EditorPaulus Risang
Follow Us

Latest News Jogja

See More

Pemandangan Tepi Pantai Sepanjang Usai Ratusan Kios Dibongkar

07 Jan 2026, 21:09 WIBNews