Kecelakaan Tewaskan Mahasiswi Unisa, Sosok Bersajam Terekam CCTV
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Yogyakarta, IDN Times - Kepolisian Resor Kota Yogyakarta mengklaim mengantongi rekaman video sebelum terjadi insiden kecelakaan lalu lintas yang menewaskan mahasiswi Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (Unisa) berinisial UF (21) di Jalan Kusumanegara, Umbulharjo, Sabtu (20/7/2024) lalu.
Dalam video kamera pengawas CCTV, terekam seorang pria membawa senjata tajam seperti kesaksian rekan UF, yaitu MS.
1. Dua pria teriak-teriak di tengah jalan, satu bawa sajam
Kapolresta Yogyakarta, Kombes Pol Aditya Surya Dharma menuturkan, dalam video tersebut terlihat dua pria keluar dari area asrama mahasiswa pada Sabtu (20/7/2024) dini hari.
Vespa Sprint yang ditunggangi UF dan rekannya, MS (22) nampak menghindari kedua orang tersebut. Sementara berdasarkan kesaksian MS, dua orang tersebut sempat berteriak-teriak di jalan. Satu dari mereka yang membawa senjata tajam, mengayunkan senjata tajam ke arah pengendara yang hendak melintas. Momen ini terekam melalui kamera pengawas.
"Hasil dari CCTV ada dua orang, satu bawa sajam tidak menggunakan kendaraan. Jadi dua orang di tengah jalan, satu orang menggunakan sajam. Sejenis pedang atau parang, atau golok semacam itu," kata Aditya di Mapolresta Yogyakarta, Kamis (25/7/2024).
Dugaan sementara polisi, kedua orang yang berada di tengah jalan, tidak saling kenal dengan UF dan MS.
"Sementara tidak ada (saling kenal), hanya ketemu di jalan. Saat itu ada beberapa kendaraan setelah dua orang mengacungkan senjata tajam di jalan itu, mereka berbalik arah. Namun untuk korban langsung mengambil sebelah kiri, dan melewati. Akhirnya menabrak pembatas jalan di depan Hotel (Fave)," papar Aditya.
2. Korban tidak pakai helm dan menghindari cegatan polisi
Aditya melanjutkan, sebelum terjadi kecelakaan, kendaraan dikemudikan oleh MS, sementara UF membonceng dalam posisi jongkok di bagian dek motor. Keduanya berkendara tanpa mengenakan helm.
Berdasarkan keterangan MS, UF jongkok di bagian dek agar kendaraan mereka tidak diberhentikan polisi. "Jadi mungkin pada posisi itu tidak bisa mengendalikan secara baik sehingga dengan kecepatan tinggi menabrak pembatas jalan," ujar Aditya.
Saat ini polisi masih melakukan pendalaman atau penyelidikan, salah satunya mengungkap identitas kedua pria terekam kamera pengawas tadi.
"Kami adakan pendalaman penyelidikan terkait dari penghuni asrama yang membawa sajam tersebut, tetap akan kami proses. (Sosok terekam di CCTV) tapi masih kita dalami lagi, karena situasinya gelap dan kurang jelas," pungkas Aditya.
Baca Juga: Hindari Orang Bawa Senjata Tajam, Mahasiswi Unisa Tewas Kecelakaan
3. Tewas usai motor tabrak pembatas jalan
Sebelumnya diberitakan, seorang mahasiswi Unisa asal Kotamobagu, Sulawesi Utara, UF meninggal usai kecelakaan lalu lintas di Jalan Kusumanegara, Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Sabtu (20/7/2024) sekitar pukul 01.30 WIB. UF mengalami pendarahan hidung dan mata kanan-kiri, mulut rahang patah, pelipis sobek. Dia pun dinyatakan meninggal dunia di RSI Hidayataullah.
Sementara MS selaku pengemudi menderita luka di bagian punggung kaki kiri, dan punggung kaki kanannya bengkok.
Baca Juga: Langgar Aturan Kawasan Sumbu Filosofi, Satpol PP Jogja Bongkar Reklame
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.