5 Alasan untuk Menyimpan File Penting di Drive D PC Windows

Bikin file lebih aman dan sistem lebih lancar

Kebanyakan orang tidak terlalu memerhatikan file yang akan disimpan di perangkat laptop atau PC-nya sendiri. Padahal, menyimpan file penting di komputer gak boleh sembarangan, apalagi file atau berkas tersebut berkaitan dengan pekerjaan, privasi, dan hal penting lainnya.

Di PC Windows, kamu, penyimpanan dan sistem biasanya berada di partisi drive C. Namun, kamu bisa menambahkan partisi drive D maupun drive lainnya. Dalam artikel berikut, kami akan menjelaskan alasan perlunya menyimpan file penting di drive D. Untuk lebih jelasnya, mari kita simak kelima ulasannya berikut.

1. Menghemat ruang pada drive C

5 Alasan untuk Menyimpan File Penting di Drive D PC Windowsilustrasi menggunakan laptop (pexels.com/Karolina Grabowska)

Banyaknya ruang pada drive C sangat penting dan krusial untuk diperhatikan. Drive C biasanya digunakan untuk menyimpan sistem operasi dan aplikasi. Namun, kamu dapat menyimpan file penting di drive D untuk menghemat ruang pada drive C dan menjaga kinerja komputer tetap optimal.

2. Memudahkan pencadangan data

5 Alasan untuk Menyimpan File Penting di Drive D PC Windowsilustrasi menggunakan laptop (pexels.com/Moose Photos)

Dengan menyimpan file penting di drive D, kamu dapat dengan mudah mencadangkan data tersebut ke media penyimpanan eksternal atau layanan penyimpanan cloud. Dengan cara ini, kamu akan memiliki salinan file penting kamu yang aman dan dapat diakses dari mana saja. Kamu juga dapat dengan mudah memulihkan file jika terjadi kehilangan data atau kerusakan perangkat.

3. Mencegah kehilangan data saat menginstal ulang sistem operasi

5 Alasan untuk Menyimpan File Penting di Drive D PC Windowsilustrasi menggunakan laptop (pexels.com/Christina Morillo)

Menginstal ulang Windows sering kali diharuskan ketika ingin mengganti sistem operasi atau terjadi file corrupt yang bikin perangkat lag. File yang disimpan di drive D tidak akan terpengaruh saat menginstal ulang sistem operasi pada drive C. Ini berarti kamu gak perlu khawatir kehilangan data penting.

Baca Juga: Perbandingan 7 Fitur Dasar Canva VS PowerPoint untuk Presentasi

4. Memudahkan pengaturan ulang ukuran partisi

5 Alasan untuk Menyimpan File Penting di Drive D PC Windowsilustrasi menggunakan laptop (pexels.com/Liza Summer)

Saat ini, fleksibilitas dalam mengelola ruang penyimpanan pada komputer sangat penting. Oleh karena itu, kami menyarankan untuk menyimpan file penting di drive D. Cara ini akan memudahkan kamu untuk mengatur ulang ukuran partisi tanpa kehilangan data berharga.

5. Memudahkan pengelolaan file

5 Alasan untuk Menyimpan File Penting di Drive D PC Windowsilustrasi menggunakan laptop (pexels.com/Teona Swift)

Dengan menyimpan file penting di drive D, kamu bisa dengan mudah mengelola file-file tersebut. Caranya, buatlah folder-folder khusus untuk dokumen, unduhan, grafis, musik, foto, dan lain-lain. Folder-folder tersebut akan memudahkan kamu  menemukan dan mengakses file yang akan dibutuhkan pada saat itu juga.

Kesimpulannya, menyimpan file penting di drive D punya segudang manfaat. Hal ini dilakukan untuk mencegah kehilangan data saat instal ulang Windows, menghindari ruang penyimpanan drive C cepat penuh, hingga aksesbilitas dalam menggunakan file tersebut. Dengan begitu, kamu bisa tetap merasa aman dan nyaman menyimpan berbagai macam file di laptop dan PC kamu.

Baca Juga: 5 Penyebab Laptopmu Gagal Menginstal Game yang Ingin Kamu Mainkan

Andri Yanto Photo Community Writer Andri Yanto

Hi, Bro!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya