Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

Temuan Kerangka Manusia Bikin Heboh Warga Gunungkidul

Temuan kerangka manusia di Gunungkidul. (Dok. Istimewa)

Gunungkidul, IDN Times - ‎Penemuan tengkorak dan tulang belulang manusia membuat heboh warga di Padukuhan Gubar, Kalurahan Giripurwo, Kapanewon Purwosari, Kabupaten Gunungkidul pada Sabtu (18/6/2022) kemarin. Jenazah tersebut diperkirakan sudah meninggal sejak 3-4 bulan yang lalu.

1. Kerangka manusia ditemukan seorang warga saat mencari rumput

Evakuasi kerangka manusia di Gunungkidul. (Instagram.com/merapi_uncover)

Tengkorak dan tulang belulang manusia itu ditemukan oleh saksi Darno Wiyadi, warga setempat yang sedang mencari rumput untuk pakan ternak di kawasan hutan yang ada di Padukuhan Gubar. Temuan tersebut langsung dilaporkan kepada Dukuh yang selanjutnya diteruskan kepada pihak berwajib.

Kapolsek Purwosari, AKP Boedi Haryanto, mengatakan saat saksi mencari rumput menemukan adanya tulang iga, namun temuan itu belum membuat saksi curiga. 

"Ya dikira tulang itu hanya tulang sapi. Namun setelah itu menemukan tulang tengkorak manusia dan tulang belulang lainnya," katanya, Minggu (19/6/2022).

2. Diduga kerangka manusia berjenis kelamin laki-laki

Evakuasi kerangka manusia di Gunungkidul. (Instagram.com/merapi_uncover)

Usai menerima laporan, selanjutnya petugas polsek bersama tim medis setempat datang ke lokasi penemuan tengkorak untuk melakukan pemeriksaan. Dari lokasi penemuan, selain tulang kerangka manusia yang masih utuh juga ditemukan sabun cuci dan pakaian.

"Hasil pemeriksaan kerangka diduga berjenis kelamin laki-laki," ungkapnya.

Kapolsek menjelaskan dugaan sementara korban sudah mati sekitar 3-4 bulan yang lalu karena hanya meninggalkan kerangka.

"Pakaian yang ditemukan berupa baju warna kuning dan celana warna biru dongker," katanya.

3. Warga yang kehilangan anggota keluarga dengan ciri-ciri tersebut diminta melapor

Evakuasi kerangka manusia di Gunungkidul. (Instagram.com/merapi_uncover)

Warga yang kehilangan anggota keluarga dengan ciri-ciri yang ada pada kerangka segera melapor

Usai tulang belulang dikumpulkan semua selanjutnya dibawa ke Polres Gunungkidul untuk penelusuran lebih lanjut.

"Bagi warga kehilangan keluarga dengan ciri pakaian pada kerangka silakan melapor ke polsek," tuturnya.

Kapolsek enggan untuk menduga apakah kerangka manusia itu korban pembunuhan atau orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang meninggal, misalnya karena kelaparan.

"Kita tunggu hasil pemeriksaan lebih lanjut," ujarnya.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Hironymus Daruwaskita
EditorHironymus Daruwaskita
Follow Us