14 Pedagang Jalan Perwakilan Bersedia Tempati Pasar Klitikan 

Jalan Perwakilan akan dijadikan Jogja Planning Gallery

Yogyakarta, IDN Times - Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta menyatakan hanya 14 dari 17  pedagang Jalan Perwakilan yang bersedia dipindah ke Pasar Klitikan. 

Sebanyak tiga pedagang lain, sesuai keterangan yang diperoleh Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta, memilih tidak menempati lokasi di Pasar Klithikan.

1. Pedagang akan terbagi dalam beberapa zona

14 Pedagang Jalan Perwakilan Bersedia Tempati Pasar Klitikan Pedagang Jalan Perwakilan Jogja mulai mengosongkan toko, Senin (16/1/2023). (IDN Times/Herlambang Jati Kusumo).

Kepala Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta Veronica Ambar Ismuwardani mengatakan pihaknya tengah mempersiapkan berbagai kebutuhan pedagang yang akan menempati lokasi di Pasar Klithikan baik tempat hingga administrasi pencatatan sebagai pedagang pasar.

“Masih butuh pembersihan, pengosongan tempat, dan lain-lain, termasuk administrasi pencatatannya,” kata Ambar.

Pedagang akan menempati zona yang sesuai dengan jenis dagangan yang dijual. “Di Pasar Klithikan sudah dibagi menjadi beberapa zona dan tidak semua pedagang eks Jalan Perwakilan berjualan kuliner. Ada juga yang akan menempati zona pakaian,” katanya dikutip Antara, Minggu (29/1/2023). 

 

2. Pastikan pedagang tidak yakin dengan jenis dagangan

14 Pedagang Jalan Perwakilan Bersedia Tempati Pasar Klitikan Kawasan Jalan Perwakilan Yogyakarta, Selasa (3/1/2023). (IDN Times/Herlambang Jati Kusumo)

Sebelum menerbitkan kartu bukti pedagang (KBP) sebagai identitas resmi pedagang di pasar tradisional di Yogyakarta, Dinas Perdagangan akan kembali memastikan bahwa pedagang yang bersangkutan sudah yakin dengan jenis dagangan yang mereka pilih.

“Harapannya, seluruh persiapan dan proses administrasi bisa berjalan dengan lancar sehingga tidak lama lagi pedagang sudah bisa berjualan di Pasar Klithikan,” katanya.

 

Baca Juga: Sultan Sebut Pedagang di Jalan Perwakilan Jogja Ilegal

Baca Juga: Pemkot Yogyakarta Klaim Pedagang Jalan Perwakilan Siap Pindah    

3. Jalan Perwakilan jadi lokasi pembangunan Jogja Planning Gallery

14 Pedagang Jalan Perwakilan Bersedia Tempati Pasar Klitikan Pemenang sayembara pradesain Jogja Planning Gallery. (Dok. Pemda DIY)

Aktivitas perdagangan di Jalan Perwakilan telah dihentikan dihentikan sejak 4 Januari.  Lokasi tersebut akan dibangun Jogja Planning Gallery (JPG) oleh Pemerintah DIY. Pekan lalu, bangunan ruko sepanjang Jalan Perwakilan sudah dirobohkan. 

Sebelumnya, Sekretaris Daerah Kota Yogyakarta Aman Yuriadijaya menyebut perpindahan ke Pasar Klithikan dinilai cukup tepat untuk menampung para pedagang di Jalan Perwakilan, karena memiliki sejumlah potensi seperti lokasi pasar yang strategis di Jalan HOS Cokroaminito.

Baca Juga: Pedagang Jalan Perwakilan Pertanyakan Proses Penertiban

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya