Sudah Ada 1.340 Pengunjung Indogrosir yang Lolos Daftar Rapid Test

Pendaftaran ditutup saat kuota 1.500 peserta sudah terpenuhi

Sleman, IDN Times - Hingga Senin (11/5) pagi, sudah ada 1.340 peserta yang lolos pendaftaran rapid test massal untuk klaster Indogrosir. Rencananya, pendaftaran rapid test massal ini akan ditutup jika kuota 1.500 sudah terpenuhi.

Joko Hastaryo, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman menjelaskan, nantinya bagi peserta yang lolos pendaftaran, bisa mengikuti rapid test sebanyak dua kali, yang diadakan pada 12-14 Mei serta 19-21 Mei 2020 di GOR Pangukan, Sleman.

Baca Juga: Rapid Test Massal Indogrosir Hanya Bisa Akomodasi 5 Persen Pengunjung

1. Ada 300-an calon peserta yang tidak lolos

Sudah Ada 1.340 Pengunjung Indogrosir yang Lolos Daftar Rapid TestTiga karyawan Indogrosir warga Bantul positif COVID-19. IDN Times/Daruwaskita

Menurut Joko, dari ribuan peserta yang mendaftarkan diri, ada 300-an peserta yang tidak lolos. Untuk syarat mutlak yang harus dipenuhi meliputi ber-KTP Sleman, berkunjung ke Indogrosir antara tanggal 19 April-4 Mei (dibuktikan dengan nota transaksi), serta satu nota hanya diperuntukkan untuk 1 orang.

"Sudah ada 1.340 yang lolos. Yang tidak lolos ada 300-an karena tidak memenuhi syarat. Nanti peserta dua kali ikut rapid test, 1 orang ikut dua kali kalau negatif. Kalau reaktif cukup sekali langsung swab," ungkapnya pada Senin (11/5).

2. Akan dilayani 50 petugas

Sudah Ada 1.340 Pengunjung Indogrosir yang Lolos Daftar Rapid TestJoko Hastaryo, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman. IDN Times/Siti Umaiyah

Untuk petugas yang melayani rapid test massal sendiri kurang lebih ada 50-an orang. Mulai dari tenaga medis, petugas pendaftaran, petugas keamanan dan lain sebagainya. Joko menyebutkan, untuk memenuhi rapid test kit yang sudah menipis, pihaknya pun saat ini telah memesannya dan direncanakan datang pada siang ini.

"Tenaga medis satu hari 50 orang, termasuk pendukungnya, mulai pendaftaran termasuk pengatur lalu lintas. Pengadaan rapid baru nanti siang menuju ke Sleman," terangnya

3. Selain di GOR Pangukan, rapid test massal klaster Indogrosir juga dilakukan oleh Dinkes Kota

Sudah Ada 1.340 Pengunjung Indogrosir yang Lolos Daftar Rapid TestPetugas melakukan rapid test kepada petugas TRC BPBD Sleman. (IDN Times/Siti Umaiyah)

Joko menyebutkan, selain melalui Dinkes Sleman, rapid test massal klaster Indogrosir juga diadakan oleh Dinkes Kota Yogyakarta. Untuk Kota Yogyakarta sendiri akan dilaksanakan serentak di puskesmas-puskesmas.

"Yang rapid test di kota, pendekatan dengan puskesmas. Dilaksanakan serentak," paparnya.

Baca Juga: Pengunjung Indogrosir Bisa Daftar Rapid Test Massal Mulai Hari Minggu

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya