Niat Nolong, Pelajar di Kulon Progo Malah Kehilangan Motor

‎Korban diminta mengantar ke Pasar Sentolo Baru

Kulon Progo, IDN Times - ‎Tak selamanya membantu orang dengan tulus akan mendapatkan ucapan terima kasih yang tulus. Nasib apes semacam ini menimpa seorang pelajar SMP di Kulon Progo yang harus kehilangan sepeda motor akibat dibawa kabur oleh orang yang ditolongnya.

Baca Juga: Tenggelam di Sungai Serang Kulon Progo, Randika Ditemukan Meninggal

1. Pelaku minta tolong korban mengantar ke Pasar Sentolo Baru untuk membeli tiket bus ‎

Niat Nolong, Pelajar di Kulon Progo Malah Kehilangan MotorIlustrasi pencurian (IDN Times/Mardya Shakti)

Kasi Humas Polres Kulon Progo, Iptu I Nengah Jeffry, mengatakan peristiwa apes yang menimpa korban bernama Farel Febriansyah (14) berawal saat korban bersama dengan temannya mancing di kawasan Padukuhan Banggan, Kalurahan Sukoreno, Kapanewon Sentolo.

Saat sedang asyik memancing, korban didatangi dua orang pelaku yang berboncengan sepeda motor. Si pembonceng lantas turun dan menghampiri korban. Ia meminta tolong diantar ke Pasar Sentolo Baru guna membeli tiket bus.

"Tanpa rasa curiga karena dimintai tolong, kemudian korban berusaha menolong pelaku untuk mengantarkan ke Pasar Sentolo Baru," ujarnya, Senin (10/1/2022).

2. Karena masih anak-anak, pelaku minta kepada korban agar membonceng saja‎

Niat Nolong, Pelajar di Kulon Progo Malah Kehilangan MotorIlustrasi berboncengan sepeda motor.ANTARA FOTO/Galih Pradipta

Saat akan berangkat menuju Pasar Sentolo Baru, pelaku minta yang mengendarai karena korban masih anak-anak. Selanjutnya korban bersama pelaku berangkat menuju Pasar Sentolo Baru dengan Honda Beat dengan nomor pelat polisi AB 2737 BP.

Sesampainya di lokasi, pelaku kembali minta tolong korban untuk membelikan rokok dan korban diberi uang Rp 40 ribu. Saat korban ke warung untuk membeli rokok dan pelaku masih berada duduk di sepeda motor yang mesinnya masih menyala, pelaku kemudian membawa kabur sepeda motor milik korban.

"Saat kembali, korban sudah tidak melihat sepeda motornya," ucap Jeffry.

3. Polisi masih buru pelaku berbekal keterangan saksi dan rekaman CCTV

Niat Nolong, Pelajar di Kulon Progo Malah Kehilangan MotorIlustrasi cctv.ifsecglobal.com

Melihat sepeda motornya dibawa kabur pelaku, korban menelepon tetangganya untuk dijemput dan setelah sampai rumah korban bersama orang tuanya melaporkan kejadian ke Polsek Sentolo.

"Saat ini penyidik masih memburu pelaku berdasarkan informasi yang diperoleh dari korban dan CCTV yang ada di sekitar lokasi kejadian," ucapnya.‎

Baca Juga: Modus Ingin Dipijat, Pengasuh Ponpes Kulon Progo Diduga Cabuli Santri 

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya