Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Ada Pasar Murah di Kota Yogyakarta pada Februari 2026, Cek Jadwalnya!

Ilustrasi warga membeli minyak goreng kemasan saat operasi pasar murah (ANTARA FOTO/Arif Firmansyah)
Ilustrasi warga membeli minyak goreng kemasan saat operasi pasar murah (ANTARA FOTO/Arif Firmansyah)
Intinya sih...
  • Program pasar murah di Yogyakarta dilaksanakan untuk menekan inflasi dan memastikan harga kebutuhan pokok terjangkau menjelang Idulfitri.
  • Harga kebutuhan pokok di pasar murah lebih murah dari harga pasaran karena mendapat subsidi pemerintah sekitar Rp2.000 per kilogram.
  • Harga bahan pokok di Kota Yogyakarta saat ini masih relatif stabil dengan pasokan yang terjaga, namun pemerintah tetap mengantisipasi lonjakan permintaan menjelang Ramadan dan Lebaran melalui pasar murah serta bentuk intervensi pasar lainnya.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Yogyakarta, IDN Times - Pemkot Yogyakarta kembali menyelenggarakan pasar murah untuk menekan laju inflasi sekaligus memastikan harga kebutuhan pokok tetap terjangkau menjelang Idulfitri. Program ini digelar secara bergiliran di seluruh kemantren di Kota Yogyakarta, mulai 6 hingga 27 Februari 2026.

Ketua Tim Kerja Ketersediaan dan Pengendalian Harga pada Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta, Evi Wahyuni, menyebut pasar murah merupakan bagian dari langkah pengendalian inflasi yang harus dilakukan menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN), terutama Idulfitri dan Natal.

“Menjelang HBKN, terutama Idulfitri, kami memang diwajibkan melaksanakan operasi pasar murah sebagai bagian dari pengendalian inflasi. Karena itu, kegiatan ini kami laksanakan di bulan Februari,” ujar Evi pada Senin (26/1/2026) dilansir laman resmi Pemkot Jogja.

Harga lebih murah dari harga pasaran

Evi mengatakan, sejumlah kebutuhan pokok di pasar murah dijual dengan harga lebih rendah dibandingkan harga pasaran. Produk yang tersedia antara lain beras SPHP, beras medium dan premium, minyak goreng, gula pasir, tepung terigu, telur, bawang merah, serta bawang putih. Komoditas tersebut dipilih karena biasanya mengalami peningkatan permintaan selama Ramadan hingga Lebaran.

Harga kebutuhan pokok dalam pasar murah dibuat lebih rendah karena mendapat subsidi pemerintah sekitar Rp2.000 per kilogram. Salah satu contohnya, beras premium kemasan 5 kilogram dijual dengan selisih lebih murah sekitar Rp8.500 hingga Rp10.000 dibandingkan harga di pasaran.

Ia menambahkan, pemerintah menyiapkan total 48 ton bahan pangan bersubsidi yang akan disalurkan ke 14 kemantren. Sebanyak 11 kemantren masing-masing memperoleh alokasi 3 ton, sedangkan Umbulharjo, Gondokusuman, dan Mergangsan mendapatkan kuota lebih besar, yakni 5 ton per kemantren.

“Total kuota tahun ini 48 ton. Jumlahnya memang lebih kecil dibandingkan tahun lalu karena adanya kebijakan efisiensi dan refocusing anggaran,” jelas Evi.

Harga bahan pokok relatif stabil

638392992.jpf
ilustrasi pasar murah (IDN Times/Maya Aulia Aprilianti)

Evi menyampaikan bahwa harga bahan pokok di Kota Yogyakarta saat ini masih relatif stabil dengan pasokan yang terjaga. Namun, pemerintah tetap mengantisipasi kemungkinan lonjakan permintaan menjelang Ramadan dan Lebaran melalui pasar murah serta bentuk intervensi pasar lainnya.

“Dari pasar murah harapannya masyarakat sudah bisa memenuhi kebutuhannya dengan belanja di pasar murah tersebut. Jadi tidak usah kemudian berbondong-bondong atau beli banyak di pasar, pasar murah ini bisa mengurangi permintaan di pasar. Otomatis kalau permintaan di pasar tidak melonjak, ya kan, harga akan tetap terjaga,” terangnya.

Selain untuk masyarakat, pengendalian harga juga dilakukan lewat operasi pasar yang menyasar pedagang. Tahun ini, intervensi bagi pedagang pasar didukung Pemerintah Provinsi DIY, terutama di Pasar Beringharjo dan Prawirotaman yang menjadi pasar pemantau Indeks Harga Konsumen (IHK).

Jadwal Pasar Murah di Kota Yogyakarta bulan Februari 2026

Sumber: Pemkot Yogyakarta

Jadwal Pasar Murah

Lokasi (Kemantren)

Jam

6 Februari 2026

Umbulharjo

08.00–11.00

9 Februari 2026

Jetis

08.00–12.00

10 Februari 2026

Gondomanan

08.00–12.00

11 Februari 2026

Mantrijeron

08.00–12.00

12 Februari 2026

Wirobrajan

08.00–12.00

13 Februari 2026

Danurejan

08.00–11.00

18 Februari 2026

Tegalrejo

08.00–12.00

19 Februari 2026

Kraton

08.00–12.00

20 Februari 2026

Gedongtengen

08.00–11.00

23 Februari 2026

Gondokusuman

08.00–12.00

24 Februari 2026

Mergangsan

08.00–12.00

25 Februari 2026

Ngampilan

08.00–12.00

26 Februari 2026

Kotagede

08.00–12.00

27 Februari 2026

Pakualaman

08.00–11.00

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Paulus Risang
EditorPaulus Risang
Follow Us

Latest News Jogja

See More

2 Warga Prambanan Tertimpa Bangunan Roboh Akibat Gempa M4,5 di Bantul

28 Jan 2026, 10:40 WIBNews