5 Tips Membuat Scrapbook Estetis untuk Journaling

Bagi kamu yang suka dengan journaling, pasti gak asing dengan kreasi scrapbook, kan? Betul, scrapbook adalah seni menempel foto menjadi sebuah karya.
Nah, di bawah ini ada beberapa tips agar tampilan scrapbook buatanmu terlihat lebih rapi dan gak membosankan. Dijamin estetis deh!
1. Pilih buku scrapbook dengan kertas yang tidak terlalu tipis
Hal pertama yang perlu kamu perlukan adalah memilih ketebalan kertas scrapbook. Ini sangat penting, lho! Apalagi kalau foto yang kamu tempelkan lumayan banyak.
Jangan menggunakan kertas yang tipis layaknya buku tulis. Hal itu akan membuat scrapbook akan berantakan setelah ditempel dengan foto-foto. Pilihlah kertas yang ketebalannya cukup baik untuk ditempel foto dan dekorasi lainnya. Salah satu jenis kertas yang baik adalah kertas karton.
2. Gunakan foto yang memiliki kenangan di dalamnya
Scrapbook tentunya harus memiliki foto yang terdapat kenangan di dalam hidup kamu. Sebisa mungkin, pilihlah beberapa foto saja yang kamu anggap sangat berkesan.
Tempel foto-foto saat hari penting kamu ataupun saat bersama orang-orang terdekat. Kamu bisa menempelkan foto masa kecil, saat wisuda, saat berulang tahun, saat berkumpul bersama keluarga ataupun sahabat, dan momen-momen tak terlupakan lainnya.
Baca Juga: 5 Tanaman Hias dengan Daun Warna-Warni, Taman Makin Asri
3. Tuliskan nama momen di setiap fotomu
Jika scrapbook ingin lebih terkesan bermakna, bisa ditambahkan juga dengan nama momen di setiap fotomu. Tulislah dengan rapi atau sesuai dengan kreativitasmu.
Kamu bisa menulisnya dengan spidol ataupun dengan dekorasi huruf yang dibuat dari guntingan kertas.
4. Terapkan tema yang kamu suka
Kamu suka tema vintage, fantasi, atau lainnya? Ini sih juga perlu banget agar scrapbook mu memiliki tema yang pas.
Jangan gunakan tema yang bermacam-macam di dalam satu scrapbook, ya. Karena, hal itu malah akan mengurangi nilai estetisnya.
5. Tempelkan stiker dan bahan dekorasi lainnya
Ini sih perlu banget untuk menunjukkan sisi kreatifmu melalui scrapbook. Kamu bisa menggunakan stiker dan bahan dekorasi yang sesuai tema scrapbook-mu.
Kalau temanya vintage, kamu bisa tempelkan stiker bergambar barang-barang ala tempo dulu, bunga kering, ataupun dekorasi yang kamu buat sendiri.
Nah, gimana? Kamu tertarik mengabadikan momen penting di dalam hidup? Coba deh bikin scrapbook, dijamin kalau sudah mencoba, bakalan terasa asyik untuk dilakukan. Semangat untuk berkreasi, ya!
Baca Juga: 9 Tips Dekorasi Kamar dengan Tema Rustic, Tambah Betah Tiduran
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.