Saat Rumah Elisabeth D. Inandiak Kemasukan Tiga Ular Diduga Kobra

Ular itu sudah kabur saat bala bantuan datang

Sleman, IDN Times - Tiga ekor ular berukuran bayi memasuki rumah Elisabeth D. Inandiak, jurnalis, penerjemah, sekaligus sastrawati berkebangsaan Prancis yang tinggal di Pajangan, Pandowoharjo, Sleman, Rabu (8/1).

Dugaannya, ular itu adalah berjenis kobra. Masih sebatas dugaan karena ular itu berhasil kabur.

Baca Juga: Belasan Anakan Ular Kobra Muncul ke Permukiman Warga di Gunungkidul

1. Jatuh dari atas rak

Saat Rumah Elisabeth D. Inandiak Kemasukan Tiga Ular Diduga KobraElisabeth saat menunjukan tempat di mana ia menemukan ular dalam gudang rumahnya, Rabu (8/1). (IDN Times/Tunggul Damarjati)

Elisabeth, menceritakan bagaimana ia menemukan ular-ular tersebut. Bermula saat ia hendak mengambil sebuah barang di rak dalam gudang rumahnya kurang lebih jam 20.00 WIB.

Rak itu terpasang atau menempel di dinding tembok. "Saat saya sedang mencari-cari dan mau mengambil barang, tiba-tiba ada sesuatu jatuh ke wajah saya. Ternyata ular," kata Elisabeth saat dijumpai di kediamannya, Rabu (8/1) malam.

Elisabeth yang kaget lantas mencoba mengambil jarak aman terhadap ular yang baru saja jatuh ke lantai itu. Namun, perhatiannya kembali teralihkan kembali ke rak tadi.

Elisabeth melihat sepasang ekor bergelantungan di atas rak. "Ularnya ada tiga. Tapi masih kecil semua," ungkap penulis perempuan yang terkenal karena mampu menerjemahkan atau mengkreasi ulang Serat Centhini ini.

2. Diduga berjenis kobra

Saat Rumah Elisabeth D. Inandiak Kemasukan Tiga Ular Diduga KobraBeberapa hari sebelumnya, rumah Elisabeth juga kemasukan ular. (IDN Times/Tunggul Damarjati)

Tak butuh waktu lama bagi Elisabeth untuk lantas meminta bantuan kepada anggota tim Search and Rescue (SAR) kenalannya. Ia kemudian diarahkan ke para pencinta hewan, dalam hal ini ular yang datang ke rumah Elisabeth tak lama setelahnya.

"Tapi, setelah mereka datang, ular-ular itu sudah pergi. Tidak tahu lari ke mana," imbuhnya.

Dilihat dari bentuknya, Elisabeth menduga ketiga ular itu berjenis kobra, sama seperti yang ia lihat di parit belakang rumahnya dua hari silam. "Tapi, dari tim bilang tidak biasanya kobra itu memanjat sampai atas begitu. Tapi, tidak tahu juga karena mirip kobra juga," ujarnya.

"Yang di parit itu begitu melihat saya, langsung posisi seperti mau menyerang. Makanya, saya bisa melihat jelas bentuk kepalanya. Tapi itu juga kabur," sambung Elisabeth.

3. Diminta pasang wangi-wangian

Saat Rumah Elisabeth D. Inandiak Kemasukan Tiga Ular Diduga KobraElisabeth saat ditemui di Pondok Centhini, Pandawaharjo, Sleman, Rabu (8/1). (IDN Times/Tunggul Damarjati)

Tim pencinta satwa itu pun menyebut ular-ular itu sedang mencari kehangatan di tengah dinginnya udara malam hari. Elisabeth pun sebenarnya selama 10 tahun tinggal di rumah yang ia sebut Pondok Centhini itu, beberapa kali melihat ular 'numpang lewat' di sekitaran kediamannya.

"Ya cuma lewat begitu, tapi tidak sampai masuk rumah. Ya sebenarnya kalau cuma lewat ya tidak apa-apa. Tapi, kalau sudah masuk rumah begini, saya pun diminta waspada," ujarnya.

Guna menghalau ular masuk rumah, Elisabeth diminta memasang atau memperbanyak wangi-wangian seperti kapur barus di sudut-sudut rumah. "Selain itu juga harus rajin membersihkan lantai dengan karbol. Ini saya mau beli," kata dia.

Menurut para pencinta hewan itu, ular tidak terlalu suka dengan bau harum. Sehingga, cenderung menjauhi. "Kalau kata mereka, ular tidak suka garam itu cuma mitos," cetusnya.

Baca Juga: Tak Hanya Kobra, Ular Piton Ditemukan di Rumah Warga Gunungkidul

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya