[UPDATE] Jumlah Konfirmasi Baru COVID-19 di DIY Capai 138 Kasus

Ada tambahan 4 kasus meninggal dunia

Yogyakarta, IDN Times - Angka penambahan kasus konfirmasi atau positif COVID-19 di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Sabtu (28/11/2020) mencapai 138 kasus. Hal ini diungkapkan oleh juru bicara Pemda DIY untuk Penanganan COVID-19, Berty Murtiningsih.

"Total kasus positif COVID-19 di DIY menjadi sebanyak 5.783 kasus," katanya dalam keterangan tertulis, Sabtu.

Baca Juga: Vaksin Jadi Harapan Guru agar Bisa Tatap Muka dengan Siswa di Sekolah

1. Didominasi hasil tracing kontak

[UPDATE] Jumlah Konfirmasi Baru COVID-19 di DIY Capai 138 KasusIlustrasi Swab Test (ANTARA FOTO/Fauzan)

Berty mengatakan, sebagian besar riwayat kasus konfirmasi baru merupakan hasil tracing kontak dari kasus-kasus sebelumnya. "Tracing kontak kasus positif 65 kasus," ujarnya.

Lainnya, berasal dari hasil periksa mandiri sebanyak 23 kasus, skrining pekerjaan satu kasus, dan perjalanan luar daerah empat kasus. Sedangkan untuk 45 sisanya, belum ada informasi lebih lanjut.

Jika ditelusuri berdasarkan wilayah, penambahan pasien paling banyak berasal dari Kabupaten Sleman dengan 72 kasus. Disusul Kabupaten Bantul 25 kasus, Kota Yogyakarta 23 kasus, Kabupaten Gunungkidul 13 kasus, dan Kabupaten Kulon Progo 5 kasus.

2. Empat orang meninggal dunia

[UPDATE] Jumlah Konfirmasi Baru COVID-19 di DIY Capai 138 KasusJuru Bicara Pemda DIY untuk penanganan COVID-19 Berty Murtiningsih. IDN TImes/Tunggul Damarjati

Berty turut melaporkan adanya empat pasien yang dinyatakan meninggal dunia. Para pasien tersebut yaitu:

1. Kasus 4964: Perempuan 67 tahun warga Kota Yogyakarta (Komorbid: Diabetes Mellitus/DM)
2. Kasus 5441: Perempuan 66 tahun asal Gunung Kidul (Komorid: Jantung)
3. Kasus 5458: Perempuan 61 tahun asal Kota Yogyakarta (Komorbid: DM, Hipertensi)
4. Kasus 5582: Laki laki 47 tahun dari Sleman.

"Sehingga total kasus meninggal menjadi sebanyak 144 kasus," papar Berty

3. Tempat tidur critical tersisa 10 bed

[UPDATE] Jumlah Konfirmasi Baru COVID-19 di DIY Capai 138 Kasusilustrasi ruang isolasi COVID-19. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya

Selain itu, Berty juga mengumumkan kabar baik bahwa ada 53 pasien yang dinyatakan sembuh, sehingga jumlah kasus yang sembuh mencapai 4.283 orang. Para pasien sembuh ini berasal dari Kota Yogyakarta sebanyak 21 orang, Bantul 15 orang, Kulon Progo satu orang, Gunungkidul dua orang, dan Sleman 14 orang.

Kendati demikian, jumlah pasien aktif yang terus bertambah membuat jumlah bed isolasi di rumah sakit rujukan semakin menipis. Pada data sore hari ini, tercatat 10 bed critical serta 40 bed non critical yang tersisa di semua RS rujukan COVID-19 di DIY.

Baca Juga: Menristek Berharap Vaksin Merah-Putih Diberikan Triwulan Empat 2021

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya