TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bantul Targetkan Booster Kedua Nakes Selesai 11 Agustus 2022

Jumlah nakes di Bantul diperkirakan mencapai 9 ribu orang‎

Ilustrasi booster kedua nakes.(IDN Times/Daruwaskita)

Bantul, IDN Times - ‎Pemberian vaksinasi booster kedua kepada tenaga kesehatan (nakes) di Kabupaten Bantul sudah dimulai sejak pekan kemarin. Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul menargetkan vaksinasi dapat selesai pada 11 Agustus 2022 mendatang.

Baca Juga: Kasus COVID-19 di Bantul Naik, PTM 100 Persen Tetap Jalan

1. Vaksinasi booster kedua nakes dilakukan di fayankes tempat bekerja‎

Kepala Dinkes Bantul, Agus Budi Raharja. (IDN Times/Daruwaskita)

Kepala Dinas Kesehatan Bantul, Agus Budi Raharja, mengatakan pemberian vaksin booster kedua bagi nakes dilakukan di fasilitas pelayanan kesehatan (fasyankes) tempat nakes yang bersangkutan bertugas.

"Misalnya nakes di Dinkes Bantul ya di halaman kantor Dinkes Bantul, kemudian nakes yang bekerja di RSUD Panembahan Senopati Bantul ya diberikan di RSUD Penembahan Senopati. Nakes yang bekerja di puskesmas ya diberikan di puskesmas tempat nakes bekerja," katanya, Sabtu (6/8/2022).

2. Pemberian booster diperkirakan sudah mencapai 50 persen‎

Ilustrasi tenaga kesehatan. (IDN Times/Daruwaskita)

Menurut Agus Budi, nakes yang telah mendapatkan booster kedua diperkirakan sudah mencapai 50 persen. Pihaknya memang menargetkan capaian 50 persen pada pekan pertama dan sisanya akan selesai pada 11 Agustus 2022 mendatang.

"Untuk jumlah nakesnya sekitar 9 ribuan, itu jumlah nakes yang sudah mendapatkan booster," ucapnya.

Baca Juga: Kasus COVID-19 di Bantul Naik, Dinkes Sebut Penularan Terkendali

Verified Writer

Hironymus Daruwaskita

Main sambil kerja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya