TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Penambahan Pasien Positif COVID-19 di DIY Catat Rekor Baru

Warga DIY diminta disiplin terapkan 3 M

(IDN Times/Holy Kartika)

Kota Yogyakarta, IDN Times - Penambahan pasien positif COVID-19 di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mencatat jumlah tertinggi sejak kasus pertama ditemukan pada bulan Maret lalu.

Berdasarkan data yang dirilis Gugus Tugas Penanganan COVID-19 DIY, pada Sabtu (19/9/2020) ada penambahan 74 kasus positif COVID-19. 

Kabupaten Sleman menjadi penyumbang pasien terbanyak dengan 32 orang, disusul Kota Jogja 23 orang,, Kulon Progo sembilan orang, Bantul delapan orang, Gunungkidul satu orang, dan satu orang masih dalam penelusuruan.

 

 

Baca Juga: KPU DIY Larang Bapaslon Bawa Pendukung saat Pengundian Nomer Urut

1. Gugus Tugas minta warga DIY patuhi protokol kesehatan

Personel Gabungan Satpol PP Kabupaten Sleman dan Linmas Sleman, Yogyakarta, Ahad (16/8/2020) melakukan operasi dan pembinaan disiplin menggunakan masker di pintu masuk/TPR objek wisata "Lava Tour Merapi" di Kecamatan Cangkringan. (FOTO ANTARA/HO-Humas Pemkab Sleman)

Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan COVID-19, Berty Murtiningsih, mengatakan dengan penambahan kasus positif yang cukup banyak tersebut, pihaknya meminta warga DIY harus lebih disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.

"Mari disiplin menerapkan tiga M, yakni memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak," kata Berty dalam keterangan resminya, Sabtu (19/9/2020). 

 

2. Penambahan kasus paling banyak dari tracing kasus positif

Ilustrasi COVID-19 (IDN Times/Sukma Shakti)

Menurut, Berty Murtiningsih, dengan penambahan 74 pasien positif COVID-19, total kasus positif di DIY mencapai 2.111 kasus. 

Berty menambahkan latar belakang kasus meliputi tracing kasus positif 45 kasus, disusul skrining karyawan kesehatan 16 kasus,, dalam penelusuran 11 kasus, dan skrining pekerjaan 2 kasus. "Laporan ini berdasarkan pemeriksaan pada 999 sampel dari 950 orang," kata Berty.

3. 20 Pasien COVID-19 di DIY dinyatakan sembuh

Petugas kesehatan memakai alat pelindung diri (APD) saat melakukan uji usap pada pekerja konstruksi untuk uji antigen cepat di lokasi konstruksi, ditengah wabah penyakit virus corona (COVID-19), di Ahmedabad, India, Rabu (9/9/2020) (ANTARA FOTO/REUTERS/Amit Dave)

Selain ada 74 tambahan kasus, kata Berty, juga ada 20 pasien yang dinyatakan sembuh. Berty menyatakan dengan adanya 20 pasien sembuh, total sudah ada 1.491 kasus sembuh.

“Pasien yang dinyatakan sembuh tersebar di Kota Jogja 12 pasien, disusul Kulon Progo empat pasien, Gunungkidul dua pasien, dan Bantul dan Sleman masing-masing satu pasien,” ujarnya.

Baca Juga: Waduh, 5.924 Orang di Jogja Terjaring Razia Masker 

Berita Terkini Lainnya