TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sam Bimbo Hibur ASN di Ruang Rapat Pemda Bantul

Bakal keluarkan album baru pada 2020

Sam Bimbo hibur ASN dan pejabat teras Pemkab Bantul, Senin (18/11). IDN Times/Daruwaskita

Bantul, IDN Times - Sam Bimbo, salah satu pentolan grup musik Bimbo, hadir memeriahkan acara peluncuran Pelaksanaan Nomor Tunggal Panggilan Darurat 112 (Call Center 112) dan Ruang Milenial Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Terintegrasi di Kabupaten Bantul, yang dilaksanakan di Ruang Rapat Mandhala Sabha Madya, Gedung Induk Lantai 3 Kompleks Parasamya Pemda Bantul, Senin (18/11).

Baca Juga: Seleksi CPNS 2019, Pemkab Bantul Sediakan Kuota 601 Orang

1. PNS dan pejabat teras Bantul terhipnotis suara merdu Sam Bimbo‎

Sam Bimbo hibur ASN dan pejabat teras Pemkab Bantul, Senin (18/11). IDN Times/Daruwaskita

Pemilik nama asli‎ Samsudin Hardjakusumah membuat para tamu undangan dan pejabat Forkopimda Bantul larut dalam lagu-lagu yang dinyanyikan oleh Sam Bimbo. Setidaknya 3 lagu dilantukan oleh Sam Bimbo untuk menghibur para tamu undangan dan pejabat Pemkab Bantul.

Bahkan saat menyanyikan lagu berjudul Sajadah Panjang, Sam Bimbo menghampiri sejumlah pejabat untuk ikut bernyanyi. Para aparatur sipil negara (ASN) yang disambangi oleh Sam Bimbo tampak hafal dengan lirik tembang tersebut.

2. Bupati Bantul kagum suara Sam Bimbo tak berubah meski usia sudah mencapai 78 tahun‎

Sam Bimbo hibur ASN dan pejabat teras Pemkab Bantul, Senin (18/11). IDN Times/Daruwaskita

Ketika Bupati Bantul Suharsono diminta ikut bernyanyi, ia justru mengungkapkan kekagumannya terhadap suara merdu Sam Bimbo yang tidak pudar meski sudah memasuki usia 78 tahun.

"Semoga selalu sehat dan umur panjang," kata Suharsono.

Baca Juga: Polres Bantul: Upacara Odalan Terlaksana tapi Izin Tetap Dipertanyakan

Berita Terkini Lainnya