6 Hotel Baru di Jogja, Modern dengan Fasilitas Lengkap

Rekomendasi hotel di Jogja terbaru buat yang mau liburan

Hotel baru yang menawarkan pengalaman menginap berbeda kini makin diminati, khususnya oleh wisatawan. Hotel baru dinilai memiliki kesan lebih fresh, terlebih jika dilengkapi dengan fasilitas teranyar yang menambah nilai modern dan canggih. 

Nah, deretan hotel baru di Jogja berikut ini bisa kamu jadikan referensi menginap. Letaknya mulai dari yang di tengah kota sampai dekat Bandara YIA!

1. Royal Malioboro by Aston

6 Hotel Baru di Jogja, Modern dengan Fasilitas Lengkaproyal malioboro by aston (instagram.com/royalmalioboro)

Hanya berjarak 5 menit dari Malioboro, Royal Malioboro by Aston adalah hotel baru bintang empat yang menawarkan kemudahan akses ke mana saja bagi tamunya, terutama ke tempat-tempat wisata bersejarah di Jogja. 

Royal Malioboro by Aston dilengkapi dengan 132 kamar dengan tipe suite sampai deluxe, Malioboro Ballroom yang merupakan ruang pertemuan yang bisa menampung 360 orang, restoran, juga lounge yang digunakan untuk tempat bersantai atau berkumpul dengan kerabat. 

Alamat: Jalan Pasar Kembang Nomor 29, Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

2. Amaranta Prambanan

6 Hotel Baru di Jogja, Modern dengan Fasilitas Lengkapamaranta prambanan (instagram.com/amarantaprambanan)

Amaranta Prambanan tak sekadar menawarkan pengalaman istirahat yang nyaman saat menginap, tapi juga menyajikan pemandangan yang menyegarkan. Pasalnya hotel ini terletak di atas bukit sehingga dari balkon kamar, kamu bisa melihat pemandangan berupa sawah, candi, dan pegunungan yang menawan. 

Jangan ragu juga untuk mengajak serta anak-anak karena kamar yang ditawarkan cukup luas. Soal fasilitas, jangan khawatir karena tiap kamar juga dilengkapi dengan memiliki Wi-Fi, smart TV, kulkas mini, dan ketel. Room service pun tersedia 24/7. 

Alamat: Dawangsari 02/03 Nomor 45, Sambirejo, Prambanan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

3. Next Hotel

6 Hotel Baru di Jogja, Modern dengan Fasilitas Lengkapnext hotel (instagram.com/next.hotel.id)

Salah satu hotel terbaru di Jogja yang berlokasi dekat dengan kampus negeri bergengsi serta beberapa pusat perbelanjaan yaitu Next Hotel. Merupakan anak perusahaan dari MNC Land dan MNC Grup, Next Hotel merupakan hotel bintang tiga yang terdiri dari 12 lantai dengan 127 kamar dan suite

Hotel ini cocok dijadikan sebagai tempat rehat bagi kamu yang sedang dalam perjalanan bisnis ke Jogja dengan berbagai fasilitas yang memudahkan tamu. Mulai dari kolam renang dan spa untuk memanjakan badan, cafe dan restoran sebagai tempat mengisi perut, termasuk function room dan meeting room yang berkonsep elegan. 

Alamat: Jalan Laksda Adisucipto KM 8, Janti, Caturtunggal, Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Baca Juga: Malyabhara Hotel, Pilihan Baru Menginap di Jantung Kota Yogyakarta

4. Malyabhara Hotel

6 Hotel Baru di Jogja, Modern dengan Fasilitas Lengkapmalyabhara hotel (instagram.com/malyabharahotel)

Satu lagi hotel baru di Jogja yang berlokasi di tengah kota yaitu Malyabhara Hotel. Malyabhra sendiri merupakan kata yang diambil dari bahasa Sanskerta dan memiliki arti 'berhiaskan untaian bunga'. Selain itu, Malyabhara juga berarti Malioboro yang letaknya tak jauh dari hotel itu sendiri. 

Hotel Malyabhara adalah hotel bintang tiga dan memiliki 148 kamar dengan berbagai tipe. Meskipun hotel baru, fasilitasnya terjamin lengkap seperti di setiap kamar dilengkapi dengan amenities, safe deposit box, mini fridge, water kettle, flat-screen TV, WiFi berkecepatan tinggi dan lain-lain. 

Alamat: Jalan Malioboro Nomor 52-58, Suryatmajan, Danurejan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

5. Hotel Santika Gunungkidul

6 Hotel Baru di Jogja, Modern dengan Fasilitas Lengkaphotel santika (instagram.com/hotelsantikagunungkidul)

Kini, tak perlu bingung lagi kalau mencari hotel nyaman dan baru di Gunungkidul. Pasalnya, ada Hotel Santika Gunungkidul yang belum lama diresmikan.

Memadukan tradisional dan modern, Hotel Santika Gunungkidul adalah hotel bintang tiga dan merupakan hotel ke-32 yang termasuk dalam kelompok Hotel Santika dan saat ini dikelola oleh Santika Indonesia Hotels & Resorts, jadi tak perlu khawatir soal kenyamanannya. 

Tak sulit ditemukan, Hotel Santika Gunungkidul terletak hanya tiga menit dari Bunderan Siyono atau lima menit berkendara dari Taman Budaya Gunungkidul. Seperti hotel kebanyakan, di sini sudah tersedia fasilitas seperti kolam renang, WIFI, restoran, dan pelayanan selama 24 jam. 

Alamat: Jalan Jogja--Wonosari Km 3.5, Logandeng, Kapanewon Playen, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta

6. Cordia Hotel Yogyakarta

6 Hotel Baru di Jogja, Modern dengan Fasilitas Lengkaphotel cordia (instagram.com/cordiahotelyogyakarta)

Selepas perjalanan panjang dengan pesawat dan mendarat di Bandara YIA, pasti melelah bukan? Sekarang ini tak perlu bingung mencari akomodasi yang nyaman, bersih, dan terjangkau di sekitar bandara tersebut. Pasalnya ada Hotel Cordia yang termasuk hotel dekat Bandara YIA dengan jarak kurang lebih hanya 2,4 kilometer.

Hotel yang termasuk dalam hotel bintang tiga dengan jumlah kamar sebanyak 55 ruangan. Meski tak sebesar hotel kebanyakan, fasilitasnya tak perlu kamu ragukan. Misalnya saja seperti restoran, fitness area, smoking lounge, meeting room, musala, dan entertainment corner yang berada di area lobi. 

Alamat: Jalan Wates - Purworejo RW.42, Logede, Glagah,Kapanewon Temon, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta

Sebagai kota wisata, tak heran kalau semakin banyak bermunculan hotel baru di Jogja untuk memenuhi permintaan akomodasi wisatawan luar kota atau sebagai tempat staycation wisatawan lokal. Apalagi kini pembangunan hotel pun merata, tak hanya ada di pusat kota saja sehingga pengalaman menginap makin beraneka. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Hotel di Dekat Jogja Expo Center, Dijamin Nyaman

Dyar Ayu Photo Community Writer Dyar Ayu

Jalan-jalan mencari penyu Alabiyu~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya