Pemain Asing Anyar PSS, Nico Merasa Diuntungkan Dilatih Wagner Lopes
Intinya Sih...
- Nicolao Cardoso merasa diuntungkan dengan kehadiran pelatih Brasil, Wagner Lopes, di PSS Sleman.
- Pengalaman Nico bermain di klub-klub Eropa membuatnya mudah beradaptasi secara teknis di PSS Sleman.
- Kendala bahasa dan budaya menjadi tantangan bagi Nico meskipun telah berkarier sepak bola di Asia Tenggara.
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sleman, IDN Times - Nicolao Manuel Dumitru Cardoso, rekrutan teranyar PSS Sleman merasa diuntungkan dengan kehadiran Wagner Lopes selaku pelatih kepala di klub barunya.
"Pelatih dari Brasil biasa menjalankan taktik sepak bola menyerang dalam sebuah tim. Secara teknik ini menguntungkan saya. Menurut saya, ini adalah sebuah suka cita dalam bermain sepak bola," kata Nico dikutip dari laman resmi PSS, Rabu (31/7/2024).
1. Malang melintang di sejumlah klub Eropa
Secara teknis, Nico mengaku memang tidak mengalami kesulitan berarti di PSS. Hal Ini menimbang sederet pengalamannya bermain di klub-klub Eropa termasuk di Nottingham Forest, SSC Napoli, Empoli.
Mantan gelandang Timnas Italia U-20 ini menyatakan pengalamannya bermain di klub-klub elite itu membuatnya banyak belajar beradaptasi dengan cepat. Saat masih menjadi bagian Timnas Italia, ia bermain di UEFA U-19 Championship 2010 bersama nama-nama moncer seperti Mattia Destro serta Fabio Borini.
Nico juga pernah berseragam Napoli saat klub asal Italia Selatan itu masih diperkuat Edinson Cavani, Marek Hamsik serta Ezequiel Lavezzi dan ditukangi Walter Mazzarri.
Setelah itu ia wara-wiri ke sejumlah klub, seperti Empoli, Nottingham Forest, Alcorcon, Livorno, Suwon Bluewings, Buriram United, Johor Darul Ta'zim hingga akhirnya berlabuh ke PSS.
2. Main di Asia Tenggara, modal adaptasi di Sleman
Meski secara teknis tak ada kendala, diakuinya perbedaan bahasa dan budaya menjadi tantangan baginya. Pemain berusia 32 tahun ini menyatakan pernah beberapa kali bermain di Asia Tenggara.
"Mengenai komunikasi dengan para pemain dari Brasil yang berbahasa Portugis, tentu saja tidak begitu menyulitkan saya. Kami pemain sepak bola memiliki bahasa sepak bola yang memudahkan berkomunikasi dalam satu tim. Secara pribadi, saya adalah tipe orang yang suka mempelajari hal baru," imbuhnya.
"Apalagi beberapa musim ini saya telah berkarier sepak bola di Asia Tenggara. Harapannya, hal tersebut memudahkan saya untuk beradaptasi cepat dengan tim PSS," pungkas Nico.
Baca Juga: Mantan Pemain Timnas Italia Lengkapi Rekrutan Asing PSS Sleman
3. Total delapan pemain asing di Laskar Sembada
Kehadiran Nicolao Cardoso, PSS Sleman melengkapi sebanyak delapan kuota pemain asing berdasarkan aturan baru kompetisi Liga 1 Indonesia. Sebelum mendatangkan Nicolao Cardoso, PSS merekrut tujuh legiun asing baru menghadapi Liga 1 2024.
Ketujuh pemain baru dari PSS tersebut adalah, Gustavo Tocantins, Moon Chang-jin, Danilo Alves, Betinho, Alan Bernardon, Cleberson, dan Phil Ofosu-Ayeh.
Baca Juga: Kalah dari Persita, Bek PSS Sleman Nilai Timnya Kurang Cepat
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.