Tagar ImranOut Menggema, Pelatih PSIM Siap Dievaluasi 

Pelatih siap dievaluasi pasca hasil seri lawan PSCS Cilacap

Yogyakarta, IDN Times - Pelatih PSIM Yogyakarta, Pelatih Imran Nahumarury mengatakan dirinya siap dievaluasi. Hal ini menyusul hasil Tim Laskar Mataram yang tidak pernah menang dalam tiga kali pertandingan Liga 2 Indonesia 2022/2023. 

1. Pelatih siap dievaluasi pasca hasil seri melawan PSCS Cilacap

Tagar ImranOut Menggema, Pelatih PSIM Siap Dievaluasi Pelatih PSIM Yogyakarta, Imran Nahumarury (Instagram/psimjogja_official)

Imran mengaku siap dievaluasi oleh manajemen lantaran dalam pertandingan yang digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (11/9/2022) melawan PSCS Cilacap berakhir imbang dengan skor akhir 1-1. 

“Kalian lihat sendiri game hari ini. Intinya saya siap dievaluasi,” ungkap Imran dalam sesi jumpa pers usai pertandingan semalam. 

 

 

2. Tagar Imranout kembali menggema

Tagar ImranOut Menggema, Pelatih PSIM Siap Dievaluasi Pexels.com/Tracy Le Blanc

Perkataan Imran yang mengaku siap dievaluasi tersebut diunggah di akun Instagram resmi milik PSIM @psimjogja_official, Senin (12/9/2022).  

Fans PSIM langsung memenuhi kolom komentar dengan menuliskan tagar #ImranOut. Salah satunya diunggah oleh @rizk *** yang menulis "Saya cinta pemainnya tapi tidak untuk coachnya #imranout". 

Hal yang sama disampaikan oleh akun @agata_ *** yang mengaku kecewa dengan hasil PSIM Yogyakarta di liga tahun ini "Kecewa berat pokok e...😢😢😢 #imranout"

 

Baca Juga: Sempat Unggul, PSIM Yogyakarta harus Rela Berbagi Poin   

3. Klasemen sementara, PSIM berada di posisi 7

Tagar ImranOut Menggema, Pelatih PSIM Siap Dievaluasi Pemain PSIM melawan PSCS Cilacap, Minggu (11/9/2022) (Instagram/psimjogja_official)

Dalam tiga kali pertandingan PSIM mencatatkan hasil seri atau memperoleh nilai 3. Di klasemen sementara grup B atau tengah, tim Laskar Mataram saat ini meraih tiga poin dengan menempati posisi ke-6. 

Baca Juga: Tak Mampu Penuhi Janji, Fans PSIM Tuliskan Tagar ImranOut 

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya