PSIM Jogja Gagal Raih 3 Poin Lawan PSKC Cimahi

Yogyakarta, IDN Times - PSIM Jogja ditahan imbang 1-1 oleh PSKC Cimahi dalam lanjutan Liga 2 yang digelar di Stadion Mandala Krida, pada Minggu (17/9/2023).
Laskar Mataram julukan PSIM lebih dulu unggu di menit ke-18 lewat aksi Bryan Cesar. Namun, tuan rumah tidak bisa mempertahankan kemenangan setelah gawang PSIM dibobol pemain PSKC Cimahi, Fauzi pada menit ke-28.
Dengan hasil ini, PSIM baru mengumpulkan satu poin dari dua laga, setelah di laga pembuka Liga 2 kalah dari Bekasi City di Stadion Mandala Krida dengan skor 3-2.
1. Pelatih PSIM minta maaf
Seusai pertandingan, Kas Hartadi memohon maaf kepada pendukung PSIM karena tidak bisa memenangkan laga. "Dalam pertandingan sore ini sebenarnya kami sudah bermain menguasai jalannya permainan sejak menit awal sampai di menit akhir. Hanya karena adanya sedikit kelengahan di menit ke-20 tadi kita kebobolan," kata Kas Hartadi seusai laga di Stadion Mandala Krida.
2. Pelatih PSIM beri apresiasi ke pemain
Meski tidak bisa memenangkan pertandingan, Kas Hartadi memberikan apresiasi kepada para pemainnya. Pasalnya, saat melawan PSKC Cimahi, Bryan Cesar dkk sudah bermain dengan maksimal dan bekerja keras sepanjang laga.
"Sebenarnya ada banyak peluang namun belum bisa menjadi gol. Jadi memang hati ini kami memang belum beruntung," ungkapnya.
3. Pemain sudah berusaha maksimal memenangkan laga
Sementara itu, bek PSIM Jogja, Ilham Syafri, menjelaskan dia bersama dengan pemain lainnya sudah bekerja keras untuk memenangkan pertandingan. Sayangnya, PSIM gagal mewujudkan keinginan penggemar yang mendukung langsung di Stadion Mandala Krida untuk meraih tingga poin.
"Kami sudah bermain secara maksimal. Namun, kami belum beruntung meski banyak peluang tapi belum terjadi gol. Kami minta maaf kepada seluruh suporter," katanya.
Baca Juga: Kas Hartadi Minta Maaf PSIM Kalah di Laga Perdana