Serunya Liputan Kuliner ala Food Blogger di Persami Jogja

Liputan sekalian makan-makan!

Sleman, IDN Times - IDN Times menggelar Pelatihan Menulis Bareng IDN Times Community (Persami) di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada tanggal 25--26 Februari 2023. Kegiatan Persami Jogja kali ini mengajak puluhan penulis muda untuk belajar meliput tempat kuliner yang ada di kawasan Jalan Damai, Kapanewon Ngaglik, Kabupaten Sleman, ala food blogger.

1. Peserta datang dari berbagai daerah

Serunya Liputan Kuliner ala Food Blogger di Persami JogjaPelatihan Menulis Bareng IDN Times Community (Persami) Jogja tanggal 25--26 Februari 2023. (Dok. IDN Times)

Kegiatan pelatihan menulis ini diikuti 22 peserta. Community Manager IDN Times, Ernia Karina, mengungkapkan, peserta yang hadir bukan hanya berasal dari DIY, melainkan ada juga yang datang dari Magelang, Jawa Tengah, Ponorogo dan Sragen, Jawa Timur, hingga Depok, Jawa Barat. 

"Ternyata mereka memang bela-belain ke sini untuk ikutan Persami. Terus jadi terharu tapi juga jadi semangat," kata dia usai acara, Minggu (26/2/2023).

Baca Juga: Yuk Mampir ke Jogja, Ini Agenda PERSAMI dari IDN Times Community

2. Pertama kalinya usung tema kuliner

Serunya Liputan Kuliner ala Food Blogger di Persami JogjaPelatihan Menulis Bareng IDN Times Community (Persami) Jogja tanggal 25--26 Februari 2023. (Dok. IDN Times)

Pada hari pertama, para peserta menerima sejumlah materi yang penting bagi proses tulis menulis. Antara lain seluk beluk user generated content di IDN Times Community, Search Engine Optimization (SEO), reportase, serta tips fotografi kuliner. Aktivitas ini diselingi dengan makan siang dari Cupbop dan Chatime.

Selain itu, para peserta juga diajak membuat outline tulisan serta menyusun daftar pertanyaan untuk wawancara pengelola restoran dan kafe yang hendak diliput. Pada hari kedua, peserta dipecah menjadi beberapa kelompok untuk melakukan peliputan di sembilan tempat kuliner yang berbeda.

Ernia mengatakan, tema Persami Jogja memang berbeda dari Persami yang digelar sebelumnya. "Ini (Persami Jogja) pertama kalinya berkonsep kuliner. Sebelumnya temanya travel, mereka jalan-jalan di satu spot bareng-bareng. Sementara di sini (Jogja) pesertanya dibagi kelompok dan liputan secara mandiri," ungkapnya.

Menurutnya, Persami akan diadakan secara rutin di sejumlah daerah di Indonesia. "Insyaallah selanjutnya akan diadakan di NTB (Nusa Tenggara Barat)," imbuh Ernia.

3. Peserta antusias

Serunya Liputan Kuliner ala Food Blogger di Persami JogjaPraktik wawancara dalam Persami Jogja tanggal 25--26 Februari 2023. (Dok. IDN Times)

Salah satu peserta, M Dimas Ponco Wirianto, mengaku mengikuti Persami Jogja karena pekerjaannya membutuhkan kemampuan menulis yang mumpuni, dan kegiatan ini dapat memberikan pengetahuan fundamental tentang jurnalisme dan content writing.

"Bagi yang gak memiliki latar belakang pendidikan formal jurnalistik, ini bantu untuk membentuk kemampuan menulis," ucapnya.

Sementara, Sri Kisarah Husna, peserta asal Depok, Jawa Barat, menjadikan kegiatan ini sebagai ajang untuk bertemu sesama Community Writer lebih mengenal tim editor. 

"Ilmu-ilmu yang tadinya aku gak tahu, itu membantu banget dan memotivasi untuk menulis ke depannya," kata Sarah. "Tema kuliner yang diangkat juga pas banget, cocok dengan kalangan manapun."

Baca Juga: Keseruan PERSAMI Sulsel, Belajar Reportase Sambil Jalan-Jalan

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya