TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sleman City Hall Jadi Mal Sentra Vaksinasi Pertama di Yogyakarta

Vaksinasi massal di SCH sudah dilakukan 32 kali 

SCH dijadikan mall sentra vaksinasi pertama di DIY. Dok: istimewa

Sleman, IDN Times - Dukung program percepatan vaksinasi, Sleman City Hall (SCH) dijadikan mal sentra vaksinasi COVID-19 pertama di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Public Relations SCH, Uray Dewi mengatakan program percepatan vaksinasi yang dinamakan SCH Bakti untuk Negeri., merupakan komitmen mal untuk mendukung program vaksinasi yang diselenggarakan oleh pemerintah.

"SCH Bakti untuk Negeri ini diwujudkan dengan menjadi fasilitator tempat dan dukungan untuk mengatur jalannya kegiatan vaksinasi," ungkapnya pada Senin (6/9/2021).

Baca Juga: Ribuan Penerima Bansos Sleman Diusulkan Dihapus  

1. Beberapa venue bisa digunakan untuk kegiatan vaksinasi

SCH dijadikan mall sentra vaksinasi pertama di DIY. Dok: istimewa

Uray mengungkapkan SCH telah memiliki beberapa venue untuk digunakan kegiatan vaksinasi. Antara  lain Atrium Rama lantai Ground Floor (GF), area garden dan brainspot serta Minthall lantai 2 dan selasar Malika Ballroom lantai 3. Selain itu, terdapat fasilitas pendukung kegiatan seperti area parkir, musala serta rest room khusus untuk penyandang disabilitas.

"Selain menjadi tempat penyelenggaraan, SCH memiliki petugas yang berpengalaman dalam membantu mengatur jalannya vaksinasi," terangnya.

2. Sudah lakukan vaksinasi massal 32 kali

SCH dijadikan mall sentra vaksinasi pertama di DIY. Dok: istimewa

Urip Subagyo Komisaris Utama PT Garuda Mitra Sejati (SCH), menjelaskan sejak Maret 2021, hingga hari ini telah dilakukan sebanyak 32 kali kegiatan vaksinasi untuk 51 ribu orang dan 120 ribu dosis vaksin Sinovac dan AstraZeneca.

"Saat ini pula sedang berlangsung pelaksanaan vaksinasi dosis 1 yang diselenggarakan oleh Shopee Indonesia yang akan berlangsung selama dua minggu ke depan mulai dari hari ini 6 - 10 September dan 13 - 17 September 2021 dengan 20 ribu orang penerima," terangnya.

Dia menjelaskan program SCH Bakti untuk Negeri ini bertujuan agar herd immunity, khususnya di Sleman segera dapat tercapai. Kegiatan vaksinasi massal di SCH akan dilakukan hingga 20 November 2021.

Berita Terkini Lainnya