TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Januari-Juli 2022, Laka Laut di Pantai Gunungkidul Capai 52 Kasus

64 orang jadi korban, empat di antaranya meninggal dunia

Ilustrasi pencarian korban laka laut di Pantai Drini. (Dok. Basarnas Yogyakarta)

Gunungkidul, IDN Times - ‎SAR Satlinmas Wilayah 2 Gunungkidul melaporkan sejak Januari hingga awal Juli 2022 ada 52 kasus kecelakaan laut yang terjadi di area pengawasannya, yang meliputi Pantai Pok Tunggal ke arah perbatasan dengan Bantul.

"Ada kejadian laka laut sebanyak 52 kasus yang melibatkan 64 korban. Empat korban ditemukan meninggal, 60 korban lainnya berhasil diselamatkan," kata Sekretaris SAR Satlinmas Wilayah 2 Gunungkidul, Surisdiyanto, Jumat (8/7/2022).

Baca Juga: Fajar yang Hilang di Pantai Drini Ditemukan Meninggal Dunia

1. Berwisata aman asal mematuhi imbauan petugas SAR‎

Ilustrasi papan peringatan di pantai. (IDN Times/Paulus Risang)

Surisdiyanto mengatakan, untuk menekan angka laka laut pihaknya sudah melakukan imbauan kepada wisatawan untuk mematuhi rambu-rambu yang dipasang oleh petugas SAR. Wisatawan juga dihimbau untuk tidak berenang di laut terutama pada daerah yang ada palungnya.

"Berwisata ke pantai itu aman, asal mematuhi imbauan dari petugas SAR yang sedang bertugas," ucapnya.

2. Selalu ingatkan wisatawan agar tidak bermain air ke tengah‎

Petugas SAR di Pantai Gunungkidul. (Dok. Sarsatlinmas Gunungkidul)

Saat libur sekolah, pantai yang ada di daerah Sarsatlimas Wilayah II diserbu oleh wisatawan. Surisdiyanto mengaku, petugas sibuk mengingatkan wisatawan untuk tidak mandi di laut atau bermain air terlalu ke tengah. Namun imbauan dari petugas SAR terkadang tak digubris oleh wisatawan.

"Wisatawan justru mengatakan, 'saya ke pantai mau senang-senang'," katanya.

Baca Juga: Ngaku Dapat Bisikan Gaib, Slamet Jalan Kaki hingga 45 Km

Verified Writer

Hironymus Daruwaskita

Main sambil kerja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya