TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Grup Musik Abdi Dalem Keraton Jogja Rilis Album Perjuangan   

Rilis album para abdi dalem bertepatan dengan Hari Pahlawan

IDN Times/Tunggul Kumoro

Yogyakarta, IDN Times - Abdi Dalem Musikan yang tergabung dalam tim ensembel tiup Yogyakarta Royal Orchestra (YRO) merilis album bertajuk Concerto Nusantara hari ini Kamis, (10/11/2022). Rilis album dilakukan bersamaan Pentas Musikan Mandalasana di Kagungan Dalem Bangsal Mandalasana dan bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan. 

Baca Juga: Sejarah dan Mitos Taman Sari, Tempat Wisata Keraton Yogyakarta

1. Album Abdi Dalem Musikan berisi 6 repertoar

IDN Times/Tunggul Kumoro

Album Abdi Dalem Musikan atau abdi dalem Keraton Yogyakarta yang bermain musik di bawah Kawedanan Kridhamardawa Karaton Ngayogyakarta Hadininingrat, berisikan enam repertoar yang pernah dibawakan dalam Konser Yogyakarta Royal Orchestra–Concerto Nusantara pada 21 Juni 2022 lalu untuk memperingati ulang tahun pertama Yogyakarta Royal Orchestra.

Baca Juga: 5 Fakta Abdi Dalem Keraton Yogyakarta, Jarang Diketahui

2. Berharap album menjadi semangat perjuangan para pahlawan yang diekspresikan melalui repertoar

KPH Notonegoro. IDN Times/Tunggul Damarjati

Keenam repertoar itu adalah Malam Bainai (Solo Suling-Saluang), Ofa Langga Soba-Soba (Solo Sasando), Lisoi (Sextet Vokal), Concerto Nusantara (featuring Iskandar Widjaja) – Movement I, Concerto Nusantara (featuring Iskandar Widjaja) – Movement II, dan Concerto Nusantara (featuring Iskandar Widjaja) – Movement III.

“Rilis album Concerto Nusantara ini sengaja kami lakukan di Hari Pahlawan Nasional, karena semangat persatuan dari lagu-lagu daerah yang ada di album ini yang menjadi cikal bakal semangat perjuangan para pahlawan yang diekspresikan melalui repertoar,” ujar Penghageng Kawedanan Kridhamardawa KPH Notonegoro dalam keterangan tertulisnya. 

Baca Juga: 14 Karakter Wayang Kapi-Kapi yang Ada di Keraton Jogja, Kenalan Yuk!

Berita Terkini Lainnya