TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sepi Peminat, Bawaslu Bantul Perpanjang Lagi Pendaftaran Panwascam

Pendaftar anggota Panwascam di 3 kecamatan masih sepi

Bawaslu Bantul perpanjang waktu pendaftaran anggota Panwascam. IDN Times/Istimewa

Bantul, IDN Times - Badan Pengawas Pemilu (Bawslu) Kabupaten Bantul kembali memperpanjang pendaftaran calon Panwascam Pilkada 2020 untuk tiga kecamatan yakni Kecamatan Pajangan, Dlingo dan Piyungan. Perpanjangan pendaftaran ini dikarenakan sepinya peminat. 

Baca Juga: Besok Hari Terakhir, Pendaftaran Panwascam Pilkada Bantul Sepi Peminat

1. Pendaftar anggota Panwascam di 3 kecamatan masih kurang dari 2 kali kebutuhan petugas Panwascam‎

Komisioner Bawaslu Bantul, Nuril Hanafi. IDN Times/Daruwaskita

Perpanjangan pendaftaran calon Panwascam ini dikarenakan pendaftar calon Panwascam saat masa perpanjangan pendaftaran yakni tanggal 3 Desember hingga 8 Desember masih minim atau belum 2 kali dari kebutuhan Panwascam yakni 6 pendaftar.

"Perpanjangan pendaftaran akan kita buka lagi hingga tanggal 10 Desember 2019," kata Komisioner Bawaslu Bantul, Nurif Hanafi, Senin (9/12).

2. Perpanjangan pendaftaran anggota Panwascam akan berlangsung hingga 10 Desember 2019‎

Bawaslu Bantul buka pendfataran anggota Panwascam. IDN Times/Istimewa

Pada perpanjangan waktu pendaftaran dari tanggal 3 hingga 8 Desember 2019 untuk 3 kecamatan yakni Kecamatan Pajangan hanya mendapatkan 2 tambahan pendaftar sehingga total pendaftar hanya 5 orang.

Kecamatan Dlingo sama sekali tidak ada tambahan pendaftar atau nol sehingga pendaftar yang ada hanya 5 orang, sedangkan di Kecamatan Piyungan ada tambahan 1 pendaftar sehingga total sebanyak 6 orang.

"Oleh karenanya kita membuka pendaftaran kembali untuk 3 kecamatan agar terpenuhi minimal pendaftar sebanyak 6 orang atau 2 kali dari kebutuhan personel yakni sebanyak 3 orang per kecamatan," ujarnya.

Baca Juga: Pilkada 2020, Kades Condongcatur Nyatakan Maju sebagai Balon Bupati 

Berita Terkini Lainnya