Buka Cabang Baru, CARfix Tawarkan Diskon Tune Up 50 Persen

Biaya Murah dengan kualitas layanan bengkel dealer resmi

Sleman, IDN Times - Pertumbuhan jumlah kendaraan roda empat di Yogyakarta menjadi pasar yang menarik bagi jaringan bengkel mobil untuk semakin melebarkan sayapnya di Yogyakarta.

Harga yang relatif terjangkau dengan kualitas tak kalah dari bengkel resmi diler mobil serta berbagai diskon menarik menjadi senjata bengkel jaringan untuk menarik para pelanggan.

Seperti bengkel mobil semua merek dan semua servis CARfix yang sukses membuka bengkel pertamanya di Yogyakarta di Jalan Ring Road Selatan, Kasihan, Kabupaten Bantul.

Kini perusahaan yang sudah memiliki 12 outlet atau bengkel yang tersebar di Semarang, Solo, Kendal ini membuka kembali bengkel yang ke 13 atau yang kedua di Yogyakarta tepatnya di Jalan Magelang KM 4,5 Mlati, Kabupaten Sleman Yogyakarta.

Baca Juga: 8 Kerusakan Mobil Ini Wajib Dibawa ke Bengkel

1. Mendekatkan dengan pelanggan Jogja bagian utara

Buka Cabang Baru, CARfix Tawarkan Diskon Tune Up 50 PersenIDN Times/Daruwaskita

Tarsimin, COO PT Meka Adipratama, mengatakan pembukaan CARfix ke dua di Melati ini untuk semakin mendekatkan diri dengan pelanggan terutama pelanggan yang ada dibagian utara Yogyakarta.

"CARfix di Jalan Raya Magelang ini merupakan bengkel yang ke-13 sekaligus ke-2 di Yogyakarta. Pelanggan akan mendapatkan standar layanan servis yang sama di seluruh cabang CARfix," katanya, Selasa (26/3).

2. Biaya murah kualitas layanan layaknya bengkel diler resmi‎

Buka Cabang Baru, CARfix Tawarkan Diskon Tune Up 50 PersenIDN Times/Daruwaskita

Dengan peralatan servis mobil yang lengkap serta teknisi yang handal, CARfix bisa melayani semua merek mobil dengan harga yang tentu lebih murah dibandingkan dengan bengkel diler resmi sesuai merek mobilnya.

"Meski murah kita jamin, kualitas pelayanan tak kalah beda termasuk suku cadang juga tidak kalah dengan bengkel diler resmi,"ungkapnya.

3. Pelanggan bisa pilih hari dan waktu servis mobil‎

Buka Cabang Baru, CARfix Tawarkan Diskon Tune Up 50 PersenIDN Times/Daruwaskita

Lebih jauh Tarsimin mengatakan, CARfix di jalan Magelang melayani konsumen mulai dari pukul 08.00 WIB hingga 18.00 WIB bahkan melalui aplikasi Carworld, para pelanggan bisa memilih hari dan waktu untuk menservis mobil kesayangannya.

"Jadi pelanggan bisa menyesuaikan waktu untuk menservis mobil sesuai waktu senggangnya," ungkapnya.

4. Selama sebulan gratis general check dan diskon 50 persen tune up‎

Buka Cabang Baru, CARfix Tawarkan Diskon Tune Up 50 PersenIDN Times/Daruwaskita

Manager Operasional, CARfix  jalan Magelang Gunawan mengatakan selama satu bulan CARfix dibuka pelanggan akan mendapatkan tawaran diskon 50 persen tune up dan gratis general check.

"Harapannya para calon pelanggan bisa menikmati diskon hingga 50 persen yang mungkin tidak diberikan bengkel mobil lainnya," katanya.

Baca Juga: 7 Tips Memilih Bengkel Mobil Yang Nggak Abal-Abal

Topik:

  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya