Menjajal Flying Fox Terpanjang di Green Village Gedangsari

Salah satu yang terpanjang se-Asia Tenggara, lho!

Green Village Gedangsari merupakan salah satu destinasi wisata alam yang menakjubkan di Kabupaten Gunungkidul, DI Yogyakarta. Tak hanya bisa menikmati pesona alam yang hijau ditambah udara sejuk, kamu juga bisa menjajal wahana flying fox terpanjang kedua se-Asia Tenggara.

Dari sini, wisatawan bahkan bisa menyaksikan pemandangan kota Jogja, Klaten, sampai kota Solo. Penasaran? Ini dia lokasi, rute, harga tiket masuk, hingga tips berkunjung ke Green Village Gedangsari.

Baca Juga: Basah-Basahan di Jogja Bay Waterpark: Lokasi, Harga Tiket, dan Tips

1. Lokasi dan rute menuju Green Village Gedangsari

Menjajal Flying Fox Terpanjang di Green Village GedangsariGreen Village Gedangsari Gunungkidul. (instagram.com/sakaraw)

Destinasi wisata alam Jogja ini terletak di Padukuhan Guyangan Lor, Kalurahan Mertelu, Kapanewon Gedangsari, Gunungkidul. Lokasinya berada di dataran tinggi Gunungkidul bagian Utara, yang berbatasan dengan Kabupaten Klaten. Dari pusat kota Yogyakarta, jaraknya sekitar 40 Km atau 1,5 jam perjalanan

Untuk menuju ke sini, kamu bisa melewati Jalan Yogyakarta-Wonosari. Kemudian itu di pertigaan Sambipitu ambil ke arah utara (kiri) sampai Anda bertemu palang rambu lalu lintas.

Lalu ambil jurusan Gedangsari, sampai polsek Gedangsari masih ke arah utara. Hingga di pertigaan Clongop, arahkan kendaraan ke Mangli, lurus terus sampai tiba dusun Banyu, kemudian lurus ke arah timur, hingga tiba di lokasi Green Village.

2. Berapa harga tiket masuknya?

Menjajal Flying Fox Terpanjang di Green Village GedangsariGreen Village Gedangsari. (instagram.com/_dnnystwnphotography)

Tidak perlu merogoh kocek yang dalam bila hendak berlibur di wisata Gedangsari Gunungkidul. Karena tiap pengunjung cukup membayar jasa parkir kendaraan yaitu sebesar Rp2 ribuan sepeda motor, sementara mobil Rp5 ribuan.

Sampai saat ini, tempat wisata ini belum memungut retribusi bagi pengunjung. Namun, tidak menutup kemungkinan kemudian hari pengunjung akan dikenakan biaya retribusi.

Untuk kamu yang ingin mencoba serunya wahana flying fox, maka siap-siap mengeluarkan uang Rp100 ribu per orang. Hal tersebut sebab wahana ini dikelola mandiri oleh warga setempat. Harga ini pasti sebanding dengan pengalaman seru menaiki salah satu flying fox terpanjang se-Asia Tenggara dengan pemandangan yang menakjubkan.

Baca Juga: 5 Kegiatan Seru di Desa Wisata Nglanggeran Gunungkidul

3. Ini aktivitas seru yang bisa kamu lakukan di sana

Menjajal Flying Fox Terpanjang di Green Village GedangsariFlying fox Green Village Gedangsari Gunungkidul. (instagram.com/birotapemsetdadiy)

Wahana flying fox dengan panjang 635 meter merupakan daya tarik utama dari tempat ini. Apalagi, wahananya berstandar internasional, lho!  Selain itu, kamu juga bisa berswafoto di sejumlah spot. Ada pula gazebo untuk bersantai menikmati panorama asri sepanjang mata memandang.

Kalau hendak menuju ke lokasi puncak, jalan-jalan setapak memang sengaja dibuat melingkar. Tujuannya untuk membuat para wisatawan menikmati keindahan serta suasana di sepanjang tempat wisata.

Para wisatawan bisa menyaksikan keadaan tempat rekreasi Jogja ini yang amat asri. Sebaiknya saat berkunjung ke sana saat memasuki waktu awal-awal musim hujan, karena bukit-bukit di sekitar puncak tampak hijau asri, di samping itu juga menyuguhkan panorama yang memukau.

4. Paling pas datang ke sini di sore hari

Menjajal Flying Fox Terpanjang di Green Village GedangsariGreen Village Gedangsari (instagram.com/rivikamera)

Wisatawan sering kali mampir ke Green Village untuk mengincar momen-momen sunset yang elok. Di sini para wisatawan bisa menikmati keindahan alam saat senja datang. Ketika senja berganti malam, kamu masih dapat menikmati gemerlap lampu kota Jogja, Klaten, hingga Solo di kejauhan dari puncak tempat wisata ini.

Green Village Gedangsari jadi destinasi yang romantis untuk kamu datangi bersama pasangan maupun keluarga. Tertarik untuk coba mampir ke tempat ini?

Baca Juga: HeHa Sky View Jogja: Panduan Lokasi, Rute, Harga, dan Tips

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya