Melawan PSS Sleman, PSIS Semarang Dihantui Cedera Pemain 

Empat pemain PSIS Semarang sakit

Sleman, IDN Times - Penyerang PSIS Semarang, Septian David Maulana belum bisa dipastikan tampil melawan PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman yang dilakukan Rabu (17/7) besok.

Hal itu diungkapkan Pelatih PSIS Semarang, Djafri Sastra saat sesi jumpa pers di Stadion Maguwoharjo, Selasa (16/7). "Kalau David itu kemarin masih demam ya," katanya.

Baca Juga: PSS Sleman Kalahkan Persebaya 2-1, Djanur Meminta Maaf

1. Dua pemain lain tidak fit, satu lagi dipastikan duduk di bangku cadangan

Melawan PSS Sleman, PSIS Semarang Dihantui Cedera Pemain IDN Times/Tunggul Kumoro

Selain Septian David, Jafri menyebut Heru Setyawan dan penyerang sayap, Komarudin juga dalam kondisi kurang prima. Kendati demikian, ketiga pemain itu sudah mulai ikut latihan pagi ini.

"Besok masih ada exercise morning, kita lihat persiapan pemain dalam banyak aspek," bebernya.

Sementara satu pemain yang sudah dipastikan absen adalah Fauzan Fajri yang masih mengalami cedera 

2. Akui kualitas calon lawan

Melawan PSS Sleman, PSIS Semarang Dihantui Cedera Pemain IDN Times/Tunggul Kumoro

Untuk laga besok, Jafri berjanji anak asuhnya akan tampil semaksimal mungkin, walau diakuinya PSS bukan tim promosi sembarangan dan tengah on fire usai menaklukkan tim sekelas Persebaya Surabaya.

PSIS juga pernah merasakan kehebatan PSS Sleman saat harus menyerah 1-0 pada laga uji coba April lalu. "Kalau kita lihat, otomatis sekarang kita harus bicara begitu. Karena dia (PSS) kan berada di atas kita sekarang di klasemen," ungkapnya.

"Yang pasti kita akan berusaha semaksimal mungkin bisa bermain lebih baik dari pertandingan sebelumnya. Karena kita juga ingin mencuri poin di sini," lanjut mantan Pelatih Semen Padang tersebut.

3. Mainkan sepak bola kolektif

Melawan PSS Sleman, PSIS Semarang Dihantui Cedera Pemain ANTARA FOTO/Aji Styawan

Dengan menempati posisi ke-5 klasemen sementara dan mengantongi 12 poin, PSS Sleman menjadi tim promosi paling sukses. 

Permainan atraktif dan menantang PSS Sleman yang tercipta melalui kontribusi legiun asing mereka menambah performa Elang Jawa. Sebut saja Brian Ferreira yang telah mengemas 2 gol dan 4 assist, lalu Yevhen Baha dengan koleksi 4 golnya.

Belum lagi Guilherme Batata yang pada laga terakhir melawan Persebaya Surabaya kemarin, mampu tampil apik. Ia berperan menciptakan peluang kunci.

Kendati demikian, Jafri tak mau terpaku pada Brian Ferreira dan pemain asing PSS lainnya. Intinya, mereka akan memainkan sepak bola kolektif guna meredam permainan kesebelasan lawan.

"Yang pasti sepakbola kolektif, sehebat apapun pemain asing kalau tidak dapat bola, tidak akan bisa berkontribusi, kami besok tetap bekerja kolektif, penjagaan tentu ada tapi tidak perlu kami sebutkan," tandasnya.

Baca Juga: PSS vs PSIS: Duel Dua Tim yang Berhasrat Tembus Papan Atas

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya