Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Pelatih PSS Ansyari Lubis Harap Laga Lawan Persipura Lancar

Logo PSS Sleman / pssleman,.id
Logo PSS Sleman / pssleman,.id
Intinya sih...
  • Pelatih PSS Sleman, Ansyari Lubis berharap pertandingan melawan Persipura Jayapura dapat berlangsung dengan aman, kondusif, dan sportif.
  • Ia menekankan fokus pada permainan yang disiplin, kerja keras, dan saling menghormati satu sama lain di atas lapangan.
  • Ansyari menyadari pentingnya pertandingan ini bagi kedua tim dan Laskar Sembada siap memberikan penampilan maksimal demi meraih kemenangan.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Sleman, IDN Times - PSS Sleman menjalani laga sulit di pekan ke-17 Pegadaian Championship 2025/2026 melawan tuan Persipura Jayapura pada hari Sabtu (24/1/2026) sore.

Pelatih Kepala PSS Sleman, Ansyari Lubis berharap agar pertandingan melawan Persipura Jayapura di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, dapat berlangsung dengan aman, kondusif, dan menjunjung tinggi sportivitas.

1. Berharap permainan nyaman dinikmati

Ia menekankan fokus utama tetap pada permainan yang disiplin, kerja keras, dan saling menghormati satu sama lain di atas lapangan.

“Saya berharap pertandingan dapat berjalan dengan baik dan lancar tanpa adanya insiden apa pun. Sepak bola adalah tontonan yang seharusnya bisa dinikmati dengan nyaman. tertib, dan lancar. Mudah-mudahan setelah 90 menit pertandingan, semuanya dapat berjalan dengan aman,” kata Ansyari Lubis dikutip laman resmi klub, Sabtu (24/1/2026).

2. Pertandingan yang penting bagi kedua tim

PSS Sleman menjamu Persela Lamongan dalam pekan lanjutan Championship 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (18/1/2026).
PSS Sleman menjamu Persela Lamongan dalam pekan lanjutan Championship 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (18/1/2026). (instagram.com/pssleman)

Ansyari menyadari pentingnya pertandingan ini bagi kedua tim, mengingat hasil pertandingan akan berpengaruh terhadap posisi di klasemen.

Dengan harapan tersebut, Laskar Sembada siap menjalani pertandingan dan bertekad memberikan penampilan maksimal demi meraih kemenangan, sekaligus menghadirkan laga yang menarik dan layak dinikmati oleh publik sepak bola.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Febriana Sintasari
EditorFebriana Sintasari
Follow Us

Latest Sport Jogja

See More

Pemain PSS Dominikus Dion Siap Hadapi Tuan Rumah Persipura

24 Jan 2026, 14:44 WIBSport