Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Laga Penentu PSS Sleman pada Januari 2026, Adu Nasib

Logo PSS Sleman (Pssleman.id)
Logo PSS Sleman (Pssleman.id)
Intinya sih...
  • PSS Sleman menghadapi Kendal Tornado di Stadion Sriwedari
  • PSS melakoni laga kandang kontra PSIS Semarang
  • PSS kembali menjamu Persela Lamongan di Maguwoharjo
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

PSS Sleman membukukan rapor positif di kompetisi Championship 2025/2026. Tim mengantongi hasil tak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir dengan meraih tiga kemenangan dan dua hasil seri. Rapor ini membuat PSS bersaing di papan atas klasemen grup timur berbekal raihan 30 poin.

Namun langkah tim berjuluk Super Elang Jawa atau Super Elja belum selesai. Mereka akan dihadapkan rintangan tidak mudah selama Januari 2026. Gustavo Tocantins dkk bakal melakoni pertandingan penentu melawan tim kuat, yaitu Barito Putera hingga Kendal Tornado FC.

1. PSS menghadapi Kendal Tornado di Stadion Sriwedari

PSS Sleman menghadapi Kendal Tornado FC pada pertandingan pekan ke-14 Grup Timur Championship 2025/2026. Laga ini bakal berlangsung di Stadion Sriwedari, Solo, Senin (5/1/2026) pukul 19.00 WIB. PSS mendapat ujian sebagai tim tamu.

Kendal Tornado bukanlah lawan mudah bagi Super Elja. hasil tim dengan julukan Laskar Badai Pantura meningkat di Championship 2025/2026. Mereka meraih kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir atas Persela Lamongan, Persipura Jayapura, dan Persiba Balikpapan. Rapor ini menjadi ancaman bagi PSS Sleman.

2. PSS melakoni laga kandang kontra PSIS Semarang

PSS Sleman dijadwalkan bertemu PSIS Semarang pada pertandingan selanjutnya. Bentrok ini bakal diselenggarakan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (10/1/2026) pukul 15.30 WIB. Super Elja diuntungkan sebagai tuan rumah.

PSS Sleman memiliki peluang untuk menang atas PSIS Semarang. Ini didukung dengan rapor negatif kubu lawan. Pasalnya, PSIS baru meraih satu kemenangan dalam 13 laga Championship per Desember 2025. Rapor tersebut membuat Laskar Mahesa Jenar terjerembap di dasar klasemen Grup Timur. PSIS hanya mengumpulkan lima poin dengan tambahan hasil imbang menghadapi Persipal Palu dan Persela Lamongan.

3. PSS kembali menjamu Persela Lamongan di Maguwoharjo

PSS Sleman kembali melakoni pertandingan kandang pada pekan ke-16 Grup Timur Championship 2025/2026. Mereka menjamu Persela Lamongan di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Laga ini dijadwalkan kick-off pada Minggu (18/1/2026) pada 15.30 WIB.

PSS Sleman tidak diunggulkan penuh dalam pertandingan tersebut. Maklum, mereka mempunyai catatan negatif pada putaran pertama Championship 2025/2026. PSS mengalami kekalahan 1-2 saat bertanding di markas Persela, Sabtu (25/10/2025). Rapor ini mencerminkan Persela adalah lawan tangguh bagi Super Elja.

4. Konsistensi PSS diuji di markas Persipura Jayapura

Persipura Jayapura menjadi lawan berikutnya. Mereka bakal menjajal kekuatan PSS Sleman di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, Sabtu (24/1/2026) pada 13.30 WIB.

PSS Sleman mendapat ujian melawan Persipura. Tim asal Papua itu mengemas empat kemenangan dalam lima pertandingan per Desember 2025. Terlebih, ujian PSS sempat ditambah setelah bermain imbang 0-0 melawan Persipura di kandang sendiri pada putaran pertama Championship 2025/2026.

5. PSS jumpa Barito Putera pada laga pemungkas

PSS Sleman menghadapi Barito Putera pada pertandingan terakhir fase penyisihan Grup Timur. Bentrok kedua kesebelasan bakal digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (31/1/2026) pada 19.00 WIB. Super Elja kembali diuntungkan sebagai tuan rumah.

Hanya saja, PSS Sleman dipastikan melewati jalan terjal saat menghadapi Barito Putera. Ini karena Barito merupakan tim terbaik di Grup Timur. Tim asal Kalimantan Selatan memimpin persaingan klasemen dengan raihan 31 poin dari 13 laga. Mereka mengungguli PSS Sleman di posisi runner-up.

PSS Sleman wajib mengoptimalkan hasil pertandingan selama Januari 2026. Sebab, ini merupakan peluang terakhir mereka untuk menentukan nasib ke babak selanjutnya.

Mampukah Super Elja menyapu bersih kemenangan demi membuka jalan promosi ke kasta tertinggi musim depan?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Febriana Sintasari
EditorFebriana Sintasari
Follow Us

Latest Sport Jogja

See More

5 Laga Penentu PSS Sleman pada Januari 2026, Adu Nasib

02 Jan 2026, 12:58 WIBSport