TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tak Pakai Masker 125 Pengunjung Lava Tour Merapi Terjaring Operasi 

Pengunjung sudah membawa masker namun tidak memakai

Personel Gabungan Satpol PP Kabupaten Sleman dan Linmas Sleman, Yogyakarta, Ahad (16/8/2020) melakukan operasi dan pembinaan disiplin menggunakan masker di pintu masuk/TPR objek wisata "Lava Tour Merapi" di Kecamatan Cangkringan. (FOTO ANTARA/HO-Humas Pemkab Sleman)

Sleman, IDN Times - Tidak menggunakan masker sebanyak 135 pengunjung objek wisata Lava Tour Merapi terjaring Operasi Operasi Protokol COVID-19 yang dilakukan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Sleman.  

Kepala Satpol PP Kabupaten Sleman Arif Pramana menyatakan dalam operasi yang dilakukan hari ini, Minggu (16/8/2020) sebanyak 76 orang tidak memakai masker, sedangkan sisanya hanya diletakkan di dagu saja. 

“Dalam kegiatan tersebut ditemukan sejumlah pelanggar, seperti 76 orang tidak membawa masker, 59 orang membawa masker namun tidak dipakai dari total pengunjung 390 orang yang melintas TPR Gondang," katanya dilansir dari Antara pada Minggu (16/8/2020). 

 

 

Baca Juga: 800 Warga DIY Terjaring Razia Masker, Paling Banyak Dipakai di Dagu

1. Pengunjung sudah membawa masker namun tidak memakai

Wisata Kaliurang. IDN Times/Siti Umaiyah

Arif mengatakan pengunjung yang menggunakan kendaraan bermotor dan sepeda sebagian sudah membawa namun tidak dipakai.

"Kemudian delapan orang pelanggar terjaring tim patroli dengan lokasi Bungker Merapi, Dusun Kaliadem, Desa Kepuharjo dan 'Lava Tour' Kinahrejo, Desa Umbulharjo," katanya.

2. Para pelanggar langsung diberikan pengarahan

Razia masker yang dilakukan Satpol PP DIY / Instagram.com satpolppdiy

Para pelanggar yang terjaring langsung diberikan masker serta pembinaan dan pengarahan tentang pentingnya penggunaan masker dalam pencegahan penyebaran COVID-19.

Kegiatan yang melibatkan Satpol PP Sleman dan Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah VII ini dengan sasaran warga masyarakat Kabupaten Sleman atau pengunjung objek wisata di Desa Umbulharjo, Kecamatan Cangkringan yang melintas di TPR Gondang.

 

Baca Juga: Wow, Desainer Israel Buat Masker Seharga Rp22 Miliar

Berita Terkini Lainnya