TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pasien Tak Bergejala Dominasi Tambahan Kasus COVID di Kota Yogyakarta 

Tambahan kasus tinggi, penularan di sekolah masih terjadi

Ilustrasi Ruang Isolasi Mandiri COVID-19. ANTARA FOTO/Zabur Karuru

Kota Yogyakarta, IDN Times - Tren penambahan kasus di Kota Yogyakarta beberapa hari terakhir cenderung stabil tinggi. Data Satgas Penanganan COVID-19 Kota Yogyakarta, sebagian besar kasus positif adalah pasien tanpa bergejala. 

“Kasus masih bisa dibilang cukup tinggi. Tetapi, penambahannya cenderung stabil dalam satu pekan terakhir,” kata Ketua Harian Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Yogyakarta Heroe Poerwadi, dikutip Antara, Sabtu (5/3/2022). 

Baca Juga: Selasar Malioboro Tanpa PKL, 9 Aktivitas Ini Bikin Piknik Tetap Asyik 

1. Jumlah kesembuhan pasien per hari tinggi

Ilustrasi ruang isolasi COVID-19. (ANTARA FOTO/Zabur Karuru)

Heroe Poerwadi mengharapkan tren tersebut diharapkan jadi pertanda baik tambahan kasus harian di Yogyakarta dapat dikendalikan dan selanjutnya dapat diturunkan. 

Terlebih, saat ini jumlah pasien yang sembuh atau selesai menjalani isolasi juga cukup tinggi, yaitu berkisar 400 hingga 500 kesembuhan per hari.

 

2. Tambahan kasus tinggi, penularan di sekolah masih terjadi

Ilustrasi Sekolah dari Rumah (IDN Times/Arief Rahmat)

Tambahan kasus harian yang tinggi saat ini, menjadikan pertimbangan bagi Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta untuk memperpanjang pembelajaran jarak jauh (PJJ).

“Kami akan evaluasi lagi bagaimana kondisi hingga Senin (7/3/2022). Tetapi jika melihat kasus harian yang masih cukup tinggi hingga saat ini, maka bisa saja pembelajaran daring diperpanjang,” kata Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Yogyakarta Budhi Asrori. 

Apalagi saat ini penularan di lingkungan sekolah masih terjadi. Budhi mengatakan sudah menandatangani surat izin isolasi mandiri sekitar 20 guru dari jenjang TK, SD, hingga SMP.

“Jadi memang penularan masih ada,” katanya.

 

Berita Terkini Lainnya