TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Dibuka Sementara, Jembatan Kretek 2 Bikin Warga Penasaran

Belum terlihat pemudik yang jembatan ini

Jembatan Kretek II (IDN Times/Daruwaskita)

Bantul, IDN Times - ‎Jembatan Kretek 2 di atas Sungai Opak yang menghubungkan pantai di sisi barat hingga sisi timur Kabupaten Bantul dibuka sementara mulai tanggal 29 April hingga 6 Mei 2022 mendatang.

Uji coba pembukaan jembatan yang ikonik dengan panjang hampir dua kilometer ini bikin penasaran warga di pesisir pantai selatan (pansela) Kabupaten Bantul. Sejak dibuka pukul 07.00 WIB, warga yang penasaran mencoba melalui jembatan tersebut dengan kendaraan. Bahkan para pengguna jembatan ini sempat berswafoto untuk diunggah ke akun media sosial.

Baca Juga: Laguna View, Destinasi Wisata Baru di Pantai Depok Bantul

1. Pagi hari, banyak warga yang mencoba melintasi Jembatan Kretek 2 ‎

Banbinpotmar Kalurahan Srigading, Kapanewon Sanden Kabupaten Bantul, Serda TTG. Hariyono (doc pribadi Serda TTG Hariyono)

Anggota Bintara Pembina Maritim (Babinpotmar) TNI Angkatan Laut Posal Pantai Samas, Serda Dua (Serda) TTG. Hariyono, mengatakan sejak dibuka pukul 07.00 WIB banyak warga yang penasaran dan mencoba melintasi Jembatan Kretek 2 dengan menggunakan mobil atau sepeda motor.

"Dari jembatan sisi barat yang berada di Kalurahan Tirtohargo, Kapanewon Kretek kemudian melewati Jembatan Kretek 2 hingga sisi timur jembatan yang berada di Kalurahan Parangtritis, Kapanewon Kretek kemudian kembali lagi ke barat," ujarnya, Jumat (29/4/2022).

2. Tak lupa berswafoto di atas jembatan

Warga berswafoto di Jembatan Kretek 2, Bantul.(IDN Times/Daruwaskita)

Tak hanya melewati jembatan, warga yang penasaran juga menyempatkan diri untuk berhenti di jembatan dan berswafoto. Namun, petugas memberikan rambu-rambu pembatas tepian jembatan sehingga warga tidak bisa berswafoto ditepi jembatan.

"Sekitar satu meter dari batas jembatan diberi rambu-rambu sehingga tidak bisa berswafoto mepet dengan jembatan karena berbahaya. Bisa jatuh ke Sungai Opak," ucap Hariyono.

Sementara, pemudik yang menggunakan melalui Jembatan Kretek 2 masih jarang terlihat. Jikapun ada kendaraan berpelat nomor polisi luar daerah, kemungkinan adalah warga lokal yang pelat nomor mobilnya dari luar daerah.

"Ya sejauh ini masih wisatawan dan warga lokal saja. Kan jalan JJLS ini juga belum tembus ke Kulon Progo maupun Gunungkidul," ucapnya.

3. Diperkirakan ramai saat libur Lebaran ‎

Jembatan Kretek 2 yang dibuka selama libur Lebaran bikin penasaran warga.(IDN Times/Daruwaskita)

Menurut Hariyono, Jembatan Kretek 2 ini dipastikan akan ramai saat libur Lebaran yang akan datang. Pemudik tentu penasaran melihat jembatan terpanjang di DIY yang ikonik ini.

"Pasti pemudik akan penasaran adanya Jembatan Kretek 2. Apalagi besok sekali bayar retribusi bisa menikmati pansela Bantul," tuturnya.

Baca Juga: Bantul Targetkan Kedatangan 150 Ribu Wisatawan saat Libur Lebaran 

Berita Terkini Lainnya