6 Rekomendasi Tempat Makan Sup Ikan di Jogja, Maknyus!

Penikmat olahan ikan wajib mampir

Suka mencicipi olahan ikan? Di Jogja banyak rekomendasi tempat makan yang memiliki olahan ikan lezat. Tak hanya yang dibakar dan digoreng, sup ikan di beberapa tempat makan di Jogja juga punya rasa yang juara. 

Harga yang ditawarkan pun cukup ramah di kantong sehingga pas jadi tujuan kulineranmu. Buat kamu yang suka dengan olahan ikan, wajib mampir di beberapa tempat berikut ini. 

1. Kynne Sop atau Warung Sersop Serba Sop

6 Rekomendasi Tempat Makan Sup Ikan di Jogja, Maknyus!Kynne sop atau warung serba sop (gmaps.com/endahsusilawati)

Bagi kamu pencinta segala jenis sop wajib mampir ke Kynne Sop atau Warung Serba Sop. Memiliki menu spesialis makanan berkuah bening, kamu bisa mencoba beragam jenis sup, di antaranya daging sapi, ayam, ikan hingga sup buah.  

Soal harga cukup ramah di kantong ditambah tempatnya yang  bersih dan nyaman.  Lokasi warung serba sup terletak di Jalan Kyai Mojo nomor 117b Tegalrejo, Yogyakarta, buka dari pukul 09.00 - 16.30 WIB. 

2. Ikan Panggang Bu Bambang

6 Rekomendasi Tempat Makan Sup Ikan di Jogja, Maknyus!Ikan Panggang Bu Bambang (instagram.com/oirusiba)

Salah satu tempat makan ikan legendaris di Jogja adalah Ikan Panggang Bu Bambang. Tak hanya enak, lokasi warung makan ini juga strategis di Jalan Sagan Baru III Nomor 4 Rt 44/9 Gondokusuman Yogyakarta. 

Menu yang jadi andalan adalah ikan bakar, goreng, asam manis dan tentu saja sup.
Buka dari jam 09.00-22.00 WIB, Ikan Panggang Bu Bambang tak pernah sepi apalagi saat libur.

 

Baca Juga: 12 Tempat Makan Viral di Jogja, Mau Makan Enak harus Sabar Antre! 

Baca Juga: Promo Makan di Jogja saat Libur Nataru 2023, Bikin Puas!

3. Gule Kepala Ikan

6 Rekomendasi Tempat Makan Sup Ikan di Jogja, Maknyus!Gulai Kepala Ikan Sangaji (gmaps.com/Agus PD)

Punya sederet menu gulai ikan yang lezat, Gulai Kepala Ikan Sangaji juga punya menu sup ikan bening yang bisa jadi pilihan. Harga yang ditawarkan juga bervariasi mulai Rp15-55ribu. 

Kebanyakan ikan yang diolah adalah jenis ikan air tawar seperti lele, nila, patin hingga gurami. Tak hanya menu makanannya yang bikin ketagihan, lokasi dan tempatnya juga nyaman, lho. Gule Ikan ini terletak di Jalan AM Sangaji nomor 45 Cokrodiningratan, Jetis, Yogyakarta, buka dari jam 10.00 - 21.00 WIB. 

 

4. Gulai Kepala Ikan Dahlan

6 Rekomendasi Tempat Makan Sup Ikan di Jogja, Maknyus!Gule Ikan Dahlan (gmaps.com/Yogi Irawan)

Ada lagi nih, Gulai Kepala Ikan Dahlan yang juga punya menu olahan ikan air tawar lezat yaitu patin, lele, nila dan gurami. Ikannya segar dan rasa makanannya tak kalah dengan restoran. 

Tempatnya juga cukup luas dan bersih, cocok untuk bersantap bersama teman dan keluarga. Buka dari jam 10.00 sampai 21.30 WIB. Kamu bisa mencicipi aneka sup ikan di sini dengan harga mulai 19ribu saja, lho.  Lokasi di  Jalan KH Ahmad Dahlan nomor 105 Notoprajan, Ngampilan, Yogyakarta. 

 

Baca Juga: 9 Lokasi Perayaan Tahun Baru di Jogja, Pilih yang Mana? 

Baca Juga: 9 Kafe dan Restoran View Sungai di Jogja, Healing Sampai Kenyang

5. Rumah Makan Ikan Bakar Slengseng

6 Rekomendasi Tempat Makan Sup Ikan di Jogja, Maknyus!Ikan Bakar Slengseng (instagram.com/slengseng)

Ikan Bakar Slengseng merupakan rumah makan yang kental dengan dekorasi ala Bali. Tak heran di tempat ini kamu bisa menemukan banyak menu khas Bali seperti sate lilit, nasi jinggo maupun urap bali. Menu lain yang tak kalah enak adalah sup ikannya.

Ada sup ikan tuna, kakap dan ikan kerapu, harganya berkisar Rp10 ribu hingga Rp70 ribu. Rasa segar kuahnya cocok disantap bersama nasi putih hangat. Buka setiap hari dari jam 10.00 - 21.00 WIB. Lokasi berada di Jalan Babaran Nomor 2B Pandeyan, Umbulharjo, Yogyakarta. 

 

6. Pamona Ikan Bakar

6 Rekomendasi Tempat Makan Sup Ikan di Jogja, Maknyus!Pamona Ikan Bakar (instagram.com/pamonaikanbakarsulawesi)

Satu lagi tempat untuk mencicipi sup ikan lezat di Jogja adalah Pamona. Rumah makan yang banyak memiliki menu makanan khas Sulawesi ini menghadirkan menu olahan ikan tawar. Tak hanya digoreng dan dibakar, kamu bisa mencicipi aneka ikan tawar segar diolah menjadi sup asam manis yang lezat. 

Untuk harga, Pamona mematok Rp40 - Rp70 ribu. Jam buka rumah makan di Jalan Lempuyangan nomor 40, Baciro, Gondokusuman adalah pukul 12.00-22.00 WIB. 

Selain karena rasanya yang maknyus, tempat makan sup ikan juga bersih dan nyaman. Jadi bikin betah berlama-lama mencicipi lezatnya olahan ikan. Mau mencoba yang mana nih? 

 

Baca Juga: Daftar Jalur Alternatif Menuju Jogja, Hati-hati di Jalan! 

Baca Juga: 8 Hotel di Jogja dengan Fasilitas Bermain Anak, Bikin Betah!

Natasha Wiyanti Photo Community Writer Natasha Wiyanti

I'm still beginner of everything

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya