Heha Ocean Glamping and Cabin, Sensasi Staycation Pinggir Samudra

- Heha Ocean View menawarkan glamping dan cabin dengan view samudera yang estetik, lengkap dengan momen matahari terbit dan terbenam.
- Penginapan ini berlokasi di Bolang, Girikarto, Kapanewon Panggang, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
- Harga sewa kamar di HeHa Ocean View bervariasi mulai dari Rp 880 ribu hingga Rp 2 juta tergantung hari dan fasilitas yang dipilih.
Sudah tidak asing lagi mendengar Heha Ocean View? Ya, salah satu rekomendasi tempat wisata hits dan viral yang terletak di Jogja. Selain menawarkan destinasi wisata yang cukup banyak, kini Heha Ocean juga menyediakan penginapan berkonsep glamping dan cabin, lho!
Gak perlu khawatir jika kalian kelelahan saat berlibur di sini karena Heha Ocean View siap menyediakan penginapan estetik berkonsep glamping dan cabin dengan view langsung menghadap samudera, selain juga bisa menikmati momen matahari terbenam sekaligus matahari terbit di pagi hari. Seperti apa sih glamping dan cabin yang ada di Heha Ocean View? yuk, simak berikut ini!
1. Daya tarik Heha Ocean Glamping dan Cabin

Heha Ocean Glamping dan Cabin ini menawarkan konsep yanag berbeda dengan penginapan yang lainnya. Jika kalian jumpai biasanya glamping terletak di area yang terjal dan view pengunungan, namun berbeda dengan penginapan yang satu ini. Glamping dan cabin ini terletak di Bolang, Girikarto, Kapanewon Panggang, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Heha Ocean Glamping dan Cabin menjadi satu-satunya penginapan yang menghadap langsung view samudra, lho. Apalagi, pesona keindahan laut di pantai Gunungkidul memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Setiap kamar yang disediakan juga sangat estetik dengan hiasan furniture yang mewah nan elegan.
2. Jenis penginapan di Heha Ocean

Terdapat beberapa jenis kamar penginapan yang bisa kamu coba, yaitu Heha Glamping, Heha Cabin, Heha Cabin Suite, dan Heha Cabin+. Tentunya masing-masing kamar memiliki keunggulan tersendiri.
Cabin+ memiliki keunggulan dibanding jenis kamar yang lainnya. Diantaranya terdapat kamar yang luas, fasilitas yang disediakan cukup lengkap, terdapat private pool dan deck-nya. Cabin+ juga WFA (work from anywhere) friendly jarena dilengkapi meja kerja, so kalian tidak perlu khawatir jika ingin liburan sambil bekerja. Sungguh kenikmatan bukan? bisa bekerja sambil menikmati view sunset cantik yang bikin tambah semangat bekerja.
Untuk semua pengunjung yang menginap di Heha Ocean glamping dan cabin ini sudah dapat free berswafoto di semua spot foto keren di sini ya!
3. Tarif menginap di Heha Ocean Glamping dan Cabin

HeHa Ocean View memang jadi pilihan staycation yang asyik dengan pemandangan laut yang menakjubkan. Buat kamu yang ingin menginap, berikut harga kamar di HeHa Ocean View:
Senin-Kamis:
- Sewa kamar dengan sarapan di restoran: Rp 880 ribu
- Sewa kamar dengan fasilitas floating breakfast (sarapan terapung di kolam): Rp 1,1 juta
- Sewa kamar eksklusif: Rp 1,75 juta
Jumat-Minggu dan hari libur nasional:
- Sewa kamar dengan sarapan di restoran: Rp 1,1 juta
- Sewa kamar dengan fasilitas floating breakfast: Rp 1,35 juta
- Sewa kamar eksklusif: Rp 2 juta
Perlu dicatat, tarif tersebut dapat berubah sewaktu-waktu, menyesuaikan dengan masa off-season dan peak season.
4. Fasilitas yang disediakan Heha Ocean View

Meskipun masih terbilang baru namun penginapan ini juga menawarkan fasilitas yang cukup lengkap, di antaranya toilet umum, musala, tempat parkir yang memadai, spot foto yang menarik, food stall, reflexology, ocean bar, gift spot, serta 24 hours room service.
Jika ingin menginap di Heha Ocean ini, jangan lupa reservasi terlebih dahulu agar tidak kehabisan kamar! Yuk, buruan agendakan staycation-mu. Ajak teman, keluarga, atau pasangan untuk menikmati sensasi menginap dengan pemandangan view langsung samudra!