7 Rekomendasi Museum di Jogja,Tempat Nongkrong hingga Pre-Wedding

Museum tak hanya menyimpan benda bersejarah. Kini, beberapa museum di Jogja tampil dengan wajah baru yang estetis tanpa menghilangkan nilai sejarahnya. Hal inilah yang memicu tren kunjungan museum di kalangan anak muda Jogja terus meningkat.
Berikut tujuh museum pilihan buat kamu yang hobi foto sekaligus ingin belajar sejarah.
1. Museum Affandi

Salah satu museum estetis di Jogja yang bisa kamu sambangi dengan pasangan adalah Museum Affandi. Museum yang dimiliki oleh seniman terkenal, Affandi, cukup luas dan memamerkan sekitar 300 karya. Tak cuma lukisan, ada juga kendaraan tua kesayangan sang maestro seperti mobil sampai sepeda terpampang di sana.
Salah satu ikonik museum ini adalah atapnya yang berbentuk pelepah pisang, selain itu sudut mueseum ini ditumbuhi pohon dan bunga yang bikin sejuk. Dinding yang dicat warna-warni eksotis, berbeda dari museum kebanyakan yang hanya dicat satu warna.
Alamat: Jalan Laksda Adisucipto Nomor 167, Papringan, Caturtunggal, Kapanewon Depok, Sleman
2. Museum Ullen Sentalu

Punya waktu luang buat pacaran, coba pertimbangkan untuk mengunjungi Museum Ullen Sentalu. Berlokasi di Kawasan Kaliurang, tempat ini sangat sejuk, dengan pepohonan yang rindang, cocok sekalian healing.
Museum ini menyimpan banyak koleksi peninggalan Kerajaan Mataram. Mulai dari batik, alat musik tradisional, hingga lukisan. Selain itu, kamu bisa memilih dua jenis tur, yakni Tur Adiluhung Mataram dengan biaya sebesar Rp50 ribu dan Tur Vorstenlanden yang biaya Rp100 ribu per orang.
Alamat: Jalan Boyong KM 25, Kaliurang, Hargobinangun, Kapanewon Pakem, Kabupaten Sleman
3. Jogja Gallery

Jogja Gallery berlokasi tak jauh dari pusat kota, tepatnya berseberangan dengan Alun-alun Utara. Museum ini sering jadi venue berbagai acara seni yang tak hanya memamerkan seni rupa, tapi juga seni patung dan sebagainya.
Saat hari biasa, harga tiket masuk hanya dibanderol Rp3 ribu. Nah, soal event yang terselenggara di Jogja Gallery, kamu bisa memantau akun Instagram @jogja_gallery untuk unformasi lebih lanjut.
Alamat: Jalan Pekapalan Nomor 7, Prawirodirjan, Kapanewon Gondomanan, Kota Yogyakarta
4. Sangkring Art Space
Tak perlu menunggu ada event tertentu untuk main ke Sangkring Art Space. Galeri seni ini buka setiap hari. Koleksinya yang beragam mulai instalasi, lukisan, juga patung. Meski buka setiap hari, kamu wajib mendaftar melalui daring untuk bisa masuk ke Sangkring Art Space.
Harga tiket masuknya juga terjangkau, yaitu Rp25 ribu per orang. Harga ini sebanding dengan hal seru yang bisa kamu lakukan bareng doi dan fasilitas yang lengkap seperti toilet, tempat parkir, sampai dengan kantin. Dijamin gak akan bosan!
Alamat: Jalan Nitiprayan Nomor 88, RT 01/RW 20, Sanggrahan, Ngestiharjo, Kapanewon Kasihan, Kabupaten Bantul
5. Museum Sonobudoyo

Tidak jauh dari Jogja Gallery juga Malioboro, Terdapat Museum Sonobudoyo yang tak kalah esteti. Tempatnya cukup modern dengan koleksinya mulai dari naskah kuno, wayang, dan berbagai benda penting lainnya.
Di belakang museum terdapat sebuah bangunan menyerupai pura menjadi spot favorit berfoto para pengunjung. Banyak pasangan yang melakukan sesi prewedding di Museum Sonobudoyo. Kamu berminat juga gak?
Alamat: Jalan Pangurakan Nomor 6, Ngupasan, Kapanewon Gondomanan, Kota Yogyakarta
6. Jogja National Museum

Jogja National Museum atau JNM sering dijadikan sebagai venue acara seni bergengsi seperti ArtJog, Biennale, dan lain-lain. Namun saat tak ada pameran, JNM memang dikosongkan. Meski begitu, kamu tetap bisa kok main ke JNM Bloc yang masih berada dalam satu tempat. JNM Bloc berisi aneka stall makanan dan minuman baik tradisionl sampai kekinian, ada juga barber shop sampai minimarket. Tempat berkumpulnya anak muda gaul Jogja, deh!
Alamat: Jalan Prof. DR. Ki Amri Yahya Nomor 1, Pakuncen, Wirobrajan, Kota Yogyakarta
7. Diorama Arsip Jogja

Diorama Arsip Jogja memang terhitung baru sebagai tempat belajar sejarah. Meski begitu, tempatnya yang modern bikin belajar sekaligus nge-date makin seru karena adanya teknologi yang membuat perjalanan cerita Kerajaan Mataram sampai jadi Daerah Istimewa Yogyakarta makin hidup.
Tempatnya juga sejuk, bersih, dan lokasinya mudah ditemukan karena berada di belakang Gedung Grhatama Pustaka. Jadi, selepas belajar dan kencan di Diorama Arsip Jogja, bisa sekalian library date yang tak kalah seru!
Alamat: Jalan Wonocatur, Wonocatur, Banguntapan, Kapanewon Banguntapan, Kabupaten Bantul
Bertemu teman hingga nongkrong gak melulu hanya di bioskop atau belanja di mal. Biar nggak bosan, kamu bisa coba tren museum date di Jogja. Selain banyak pilihan yang gratis, suasananya juga estetis.

















