Symphony Gumuk Pasir 2023 Siap Digelar, Hadirkan Ghea Indrawari

Berharap Bantul jadi top of mind bagi wisatawan

Bantul, IDN Times - ‎Dinas Pariwisata Kabupaten Bantul bakal kembali menggelar Symphony Gumuk Pasir. Ajang musikal ini akan berlangsung di kawasan Gumuk Pasir Barchan, Kalurahan Parangtritis, Kapanewon Kretek, Kabupaten Bantul pada Minggu (24/9/2023) mulai pukul 18.00 WIB hingga selesai.

1. Symphony Gumuk Pasir untuk promosikan destinasi wisata di Bantul

Symphony Gumuk Pasir 2023 Siap Digelar, Hadirkan Ghea IndrawariKepala Dinas Pariwisata Pemkab Bantul, Kwintarto Heru Prabowo. (IDN Times/Daruwaskita)

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bantul, Kwintarto Heru Prabowo, mengungkapkan bahwa Symphony Gumuk Pasir pertama kali digelar pada tahun 2019. Namun, acara ini kemudian terpaksa vakum selama dua tahun akibat dampak pandemi COVID-19.

Setelah pandemi mereda pada tahun 2022, Symphony Gumuk Pasir kembali digelar dengan antusiasme yang tinggi. Kini, dengan semangat pulih pasca pandemi, gelaran ketiga Symphony Gumuk Pasir akan digelar kembali pada Minggu (24/9/2023) mendatang.

"Lewat Symphony Gumuk Pasir kita ingin mempromosikan destinasi wisata di Bantul, apalagi Gumuk Pasir Barchan hanya ada dua di dunia dan salah satunya ada di Bantul," katanya, Selasa (20/9/2023).

"Kami ingin Bantul tetap menjadi top of mind bagi para wisatawan," tambahnya lagi.

2. Tampilkan bintang tamu Ghea Indrawari‎

Symphony Gumuk Pasir 2023 Siap Digelar, Hadirkan Ghea IndrawariSymphony Gumuk Pasir 2023 (instagram.com/konseryogyakarta)

Walau Symphony Gumuk Pasir merupakan acara skala lokal, namun jangan salah, deretan bintang tamu yang akan memeriahkan telah mencapai level nasional. Salah satunya adalah Ghea Indrawari, yang juga tidak lain adalah mahasiswi dari UNY.

"Ghea Indrawari akan tampil diiringi oleh orkestra ISI Yogyakarta," ucap Kwintarto.

Tidak hanya itu, Symphony Gumuk Pasir juga akan menyuguhkan live musik dari band lokal Yogyakarta, tarian tradisional, hingga fashion show karya desainer Bantul yang tergabung dalam Deskranasda Bantul.

"Kita juga ingin menampilkan potensi UMKM hingga desainer dari Bantul," ungkapnya.

Baca Juga: Sepultura, Overkill, Tribute to Rotor Siap Guncang Jogjarockarta 2023

3. Targetkan 5 ribu wisatawan tonton Symphony Gumuk Pasir

Symphony Gumuk Pasir 2023 Siap Digelar, Hadirkan Ghea IndrawariGumuk Pasir Parangkusumo. (IDN Times/Daruwaskita)

Kasi Promosi dan Informasi Wisata dari Dinas Pariwisata Bantul, Markus Purnomo Adi, menegaskan bahwa acara Symphony Gumuk Pasir akan diselenggarakan tanpa dipungut biaya. Namun, perlu diingat bahwa untuk masuk ke kawasan Pantai Parangtritis, tetap akan dikenakan tarif masuk seperti biasa di TPR Pantai Parangtritis.

"Kita targetkan akan ada sekitar 5.000 penonton saat Symphony Gumuk Pasir digelar," ungkapnya.‎

Baca Juga: FKY 2023 Kembul Mumbul, Merenungi Ketahanan Pangan dan Kebersamaan

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya