Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Gol Rahmatsho Bawa PSIM ke Posisi 5 Besar Klasemen Super League

 PSIM tumbangkan Bhayangkara Presisi Lampung FC di Stadion Sultan Agung (SSA), Bantul, Sabtu (22/11/2025).
PSIM tumbangkan Bhayangkara Presisi Lampung FC di Stadion Sultan Agung (SSA), Bantul, Sabtu (22/11/2025). (Instagram/psimjogja)
Intinya sih...
  • Rahmatsho Rahmatzoda cetak gol tunggal untuk PSIM
  • Cahya Supriadi tampil gemilang menjaga gawang PSIM
  • PSIM naik ke peringkat empat klasemen sementara Super League
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Bantul, IDN Times - PSIM Jogja masuk kembali ke lima besar klasemen sementara Super League 2025/2026 usai tumbangkan Bhayangkara Presisi Lampung FC di Stadion Sultan Agung (SSA), Bantul, Sabtu (22/11/2025).

Pemain PSIM Rahmatsho Rahmatzoda mencetak satu-satunya gol pada pertandingan ini.

1. Rahmatsho pecah kebuntuan PSIM

Laskar Mataram tampil agresif dan dominan sejak menit awal laga. Peluang berbahaya PSIM datang dari Nermin Haljeta di menit ke-4, memanfaatkan umpan dari Pulga Vidal. Namun sepakan dari depan gawang ini bisa diantisipasi kiper Aqil Savik.

Permainan individu Rio Hardiawan pada menit ke-16 yang berlari dari tengah lapangan berujung situasi satu lawan satu dengan Aqil Savik. Tapi, peluang emas ini bisa dimentahkan sang kiper Bhayangkara FC.

Serangan berbahaya lainnya terjadi menit ke-34, tembakan bola jarak jauh Ze Valente mengenai mistar gawang.

Empat menit berselang, Rahmatsho memecah kebuntuan dan membuat PSIM unggul atas Bhayangkara FC. Gelandang asal Tajikistan itu lepas dari kawalan saat menerima umpan Fahreza Sudin. Rahmatsho melepaskan tendangan mendatar yang akhirnya berbuah gol bagi tim tuan rumah.

2. Cahya Supriadi jatuh bangun amankan gawang

Cahya Supriadi dan Arkhan Kaka, pemain Timnas Indonesia. (IDN Times/Sandy Firdaus)
Cahya Supriadi dan Arkhan Kaka, pemain Timnas Indonesia. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Pada babak kedua, Bhayangkara FC mencoba meningkatkan intensitas serangan demi mengejar ketertinggalan. Namun PSIM sesekali masih menebar ancaman.

Pulga Vidal dapat memperlebar jarak keunggulan PSIM, tapi tendangan jarak jauhnya di menit ke-66 melebar dari gawang Bhayangkara.

Giliran pemain Bhayangkara FC Ilija Spasojevic mengancam gawang PSIM di menit ke-67, tapi Kiper Laskar Mataram, Cahya Supriadi berhasil melakukan penyelamatan cemerlang dan mematahkan tendangan Spaso.

Sani Rizky yang masuk menggantikan Lautaro Belleggia pada babak kedua juga sempat membuat pendukung PSIM ketar-ketir. Dia berdiri bebas saat melepaskan tendangan ke gawang skuad asuhan Jean-Paul van Gastel. Akhirnya bola sepakan Sani bisa ditepis oleh kaki Cahya Supriadi.

Hingga peluit panjang dibunyikan, tak ada gol tambahan dari kedua tim.

3. Di peringkat empat klasemen sementara

Logo PSIM Yogyakarta (psimjogja.id)
Logo PSIM Yogyakarta (psimjogja.id)

Dengan raihan tiga poin ini, PSIM merangsek masuk ke peringkat lima besar klasemen Super League dan duduk di posisi keempat.

Kemenangan ini membuat PSIM mengoleksi 22 poin dari total 12 laga, atau terpaut dua poin dari Persib Bandung di peringkat tiga yang baru melakoni 10 laga. Sedangkan Bhayangkara FC dengan kekalahan ini harus turun satu peringkat ke posisi tujuh klasemen sementara.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Febriana Sintasari
EditorFebriana Sintasari
Follow Us

Latest Sport Jogja

See More

Gol Rahmatsho Bawa PSIM ke Posisi 5 Besar Klasemen Super League

22 Nov 2025, 19:28 WIBSport