Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

FIFA Match Day, Manajemen PSIM Liburkan Pemain 3 Hari

Logo PSIM Yogyakarta. (Psimjogja.id)
Logo PSIM Yogyakarta. (Psimjogja.id)
Intinya sih...
  • Manajemen PSIM Jogja memberi libur 3 hari pada pemain selama jeda FIFA Match Day, untuk quality time dan fokus kembali latihan.
  • Rencana uji tanding di sela-sela latihan pada jeda FIFA Match Day untuk memberi kesempatan bermain bagi pemain yang jarang mendapatkan menit bermain.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Yogyakarta, iDN Times -Manajemen PSIM Jogja meliburkan pemain selama tiga hari setelah laga Derbi Mataram melawan Persis Solo (8/11/2025) di Stadion Manahan. Libur berlangsung pada tanggal 10 sampai 12 November 2025.

Laskar Mataram sempat berlatih sehari sebelum liburan, yakni pada Minggu (9/11/2025) di Lapangan Yogyakarta Independent School.

1. Manajemen beri libur ke pemain

WhatsApp Image 2025-06-11 at 14.23.18.jpeg
Manajer PSIM Yogyakarta, Razzi Taruna. (IDN Times/Tunggul Damarjati)

Manajer PSIM Jogja, Razzi Taruna, mengungkapkan bahwa pada jeda FIFA Match Day yang berlangsung mulai tanggal 10-18 November ini, pelatih memutuskan untuk memberi libur sejenak bagi tim.

“Ini kan FIFA Match Day, lalu kita baru main lagi tanggal 22 November besok. Pelatih memutuskan untuk memberi libur tiga hari,” ungkapnya.

Razzi menambahkan libur bisa digunakan para pemain untuk quality time. “Yang sudah berkeluarga, bisa quality time dengan keluarga. Yang masih sendiri, bisa liburan.”

2. Libur agar pemain bisa fokus

PSIM sukses melanjutkan tren kemenangannya setelah menaklukan Persik Kediri pada pekan lanjutan Super League 2025/2026, Jumat (31/10/2025) sore. (Intasgram/psimjogja)
PSIM sukses melanjutkan tren kemenangannya setelah menaklukan Persik Kediri pada pekan lanjutan Super League 2025/2026, Jumat (31/10/2025) sore. (Intasgram/psimjogja)

Razzi menambahkan, tujuan libur sejenak ini agar pemain bisa kembali fokus untuk kembali latihan dan menatap laga selanjutnya melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC pada Sabtu (22/11/2025) di kandang.

“Jadi untuk menyegarkan saja, supaya ketika sudah mulai latihan lagi, semua pemain sudah bisa fokus kembali,” jelasnya.

Razzi menambahkan di jeda FIFA Match Day ini, agenda tim PSIM adalah latihan intensif untuk mempersiapkan laga terdekat. “Tim agendanya hanya latihan seperti biasa saja untuk persiapan intensif menuju laga selanjutnya,” tutur Razzi.

3. Rencanakan uji coba

Selain itu, ia mengungkapkan ada rencana uji tanding di sela-sela latihan pada jeda FIFA Match Day ini. “Selain latihan biasa, rencananya, di jeda yang agak lumayan ini, kita juga akan ada sekali uji tanding,” ungkapnya.

Pada uji tanding tersebut, Laskar Mataram akan memberikan kesempatan bagi para pemain yang belum atau jarang mendapatkan menit bermain.

“Pastinya untuk memberi menit bermain para pemain yang dirasa kurang. Jadi untuk menyamakan menit bermain, seperti uji tanding yang sebelumnya,” pungkas Razzi.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Febriana Sintasari
EditorFebriana Sintasari
Follow Us

Latest Sport Jogja

See More

FIFA Match Day, Manajemen PSIM Liburkan Pemain 3 Hari

13 Nov 2025, 22:05 WIBSport