TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pasca Operasi, Saddam Gaffar Ingin segera Cetak Gol untuk PSS Sleman 

Pemain 20 tahun ini targetkan bermain kembali di bulan Juni 

Instagram/saddamemiruddingaffar09

Sleman, IDN Times - Pemain muda PSS Sleman, Saddam Emiruddin Gaffar mempunyai keinginan dapat merumput bersama penggawa Tim Super Elang Jawa pada Juni mendatang. 

“Alhamdulillah kondisi saya sekarang sudah 80 persen. Insyaallah bisa merumput lagi bulan Juni nanti,” ujar Saddam dikutip pssleman.id pada Jumat  (29/04/2022).

 

 

1. Pasca operasi penyembuhannya meningkat signifikan

Pemain PSS Sleman, Saddam Emiruddin Gaffar / pssleman.id

Pasca menjalani operasi rekonstruksi ACL, Selasa (12/1/2022) di RS Premier Bintaro, Tangerang, juru gedor PSS Sleman ini mengaku proses penyembuhannya mengalami kemajuan yang signifikan.

“Untuk treatment materi latihannya seperti yang biasa saya lakukan waktu terapi, yakni squat, penguatan otot hamstring. Saya juga menaikan massa otot yang kemarin pasca operasi, agar seimbang dengan otot yang lain,” urainya.

 

Baca Juga: Dibekap Cedera Kaki, Pemain PSS Saddam dan Rizza Istirahat 6 Bulan   

2. Jaga performa, Saddam tetap berlatih di lapangan

PemainPSS, Saddam Gaffar. Instagram/pssleman

Pemilik nomor punggung 9 di skuat Super Elang Jawa tersebut membeberkan ia tetap melakukan kegiatan terapi untuk mempercepat penyembuhan dari cedera dan dilanjutkan pada malam hari dengan aktivitas gim.

“Biasanya pada akhir pekan, saya melakukan latihan tambahan sendiri di lapangan guna mempercepat proses pemulihan dan mengembalikan performa,” ujar Saddam.

 

Baca Juga: Mantan Kiper Madura United, Resmi Jaga Gawang PSS Sleman  

Berita Terkini Lainnya