TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Siswa di SMA 8 Yogyakarta Positif COVID-19

Sekolah hentikan PTM 100 persen untuk sementara

Ilustrasi virus corona (IDN Times/Arief Rahmat)

Yogyakarta, IDN Times - Kasus penularan COVID-19 ditemukan di SMAN 8 Yogyakarta. Buntutnya, aktivitas pembelajaran tatap muka (PTM) penuh atau 100 persen di sekolah tersebut dihentikan sementara.

Baca Juga: Kasus Positif COVID-19 di DI Yogyakarta Bertambah 23 Orang

1. Tiga siswa positif

ilustrasi virus corona (IDN Times/Mardya Shakti)

Kepala SMAN 8 Jogja Sri Suyatmi menuturkan, terdeteksinya kasus penularan bermula ketika salah seorang siswa kelas XII MIPA 5 izin tak masuk sekolah dengan alasan ada satu anggota keluarganya yang terinfeksi virus Corona, Senin (17/1/2022) lalu.

Kata Sri, siswa yang bersangkutan melakukan isolasi mandiri sebelum menjalani tes PCR pada Minggu (23/1/2022) dan hasilnya positif.

"Lalu seluruh siswa dari kelas itu diskrining. Ketemu dua anak positif," kata Sri di kantornya, Kamis (27/1/2022).

Dua kasus tambahan ini, antara lain satu berasal dari kelas XII MIPA 5 hasil penelusuran kontak erat siswa terkonfirmasi pertama. Seorang lagi merupakan murid kelas X MIPA, terdeteksi lewat hasil pemeriksaan kesehatan atau skrining yang berlangsung secara bersamaan.

"Antara kasus di kelas XII dan X ini tidak ada kontak erat, kelasnya aja jauh," sebutnya.

Pemeriksaan para kontak erat siswa kelas X terkonfirmasi positif diselenggarakan Jumat (28/1/2022) dengan sasaran 34 orang. Total sejauh ini 128 siswa dan guru diperiksa.

"Ketiga pasien sehat, alhamdulillah," ucapnya.

2. Dua kelas beralih ke PJJ

Ilustrasi suasana kelas saat PJJ. (IDN Times/Larasati Rey)

Sri melanjutkan, semenjak hasil skrining keluar pada Selasa (26/1/2022), kegiatan PTM di dua kelas tempat kasus penyebaran COVID-19 ditemukan langsung dialihkan ke pembelajaran jarak jauh (PJJ).

"PJJ sampai besok Senin," ujar dia.

Baca Juga: Booster Mulai Diberikan untuk Tenaga Pendidikan di Kota Yogyakarta 

Berita Terkini Lainnya