TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

UGM Lanjutkan Pembelajaran Daring di Tahun Baru Ajaran Baru  

UGM lakukan penerlitian ukur efektivitas belajar online  

(Humas UGM)

Sleman, IDN Times - Universitas Gadjah Mada (UGM) tetap menerapkan pembelajaran daring pada Tahun Ajaran 2020/2021. Kepala Pusat Inovasi dan Kajian Akademik (PIKA) UGM Hatma Suryatmojo menjelaskan meskipun pemerintah merencanakan penerapan new normal, untuk perkuliahan semester ganjil di UGM bulan September mendatang tetap dilakukan dengan sistem daring hingga pertengahan semester. Perkuliahan secara tatap muka sendiri baru akan mulai jika kondisi sudah memungkinkan.

“Rencananya semester depan setengah semester pembelajaran daring hingga UTS, dan setelah itu harapannya sudah bisa masuk kelas. Tapi kalau kondisi tidak memungkinkan berarti satu semester akan secara penuh dilakukan daring,” ungkapnya pada Rabu (3/6).

Baca Juga: Songsong New Normal, UGM Tawarkan 3 Opsi yang Bisa Dipakai Pemerintah

1. Sudah memiliki sistem pendukung

ugm.ac.id

Menurut Hatma, UGM mempunyai fasilitas sistem pendukung pembelajaran secara daring yang memadai. Sistem tersebut diantaranya elok.ugm.ac.id dan elisa.ugm.ac.id serta simaster.ugm.ac.id. untuk administrasi akademik.

Selain itu, di setiap fakultas dan sekolah di UGM juga telah memiliki satuan tugas yang bertanggung jawab dalam mendukung pengembangan proses pembelajaran secara daring.

“Ini merupakan program pelatihan yang dilakukan akhir tahun lalu. Jadi, kita sudah memiliki sistem pendukung di semua fakultas,” terangnya.

2. Dosen mampu berikan materi daring dengan kualitas serupa dengan tatap muka

ugm.ac.id

Hatma memaparkan, UGM telah melakukan survei dengan melibatkan ribuan mahasiswa dan dosen sebagai responden. Hasilnya 80 persen mahasiswa menyatakan dosen telah mampu menyampaikan materi secara daring dengan kualitas yang serupa dengan ketika kuliah dilaksanakan di dalam kelas. Sementara itu, sebanyak 60 persen dosen juga mengaku telah cukup familiar dengan sistem pembelajaran daring.

“Hasil ini lumayan bagus, berarti civitas UGM sendiri cukup cepat menguasai. Meski demikian, untuk mempersiapkan para dosen memasuki semester yang baru, di bulan Juni dan Juli ini PIKA juga akan memberikan pelatihan tambahan bagi dosen untuk dapat meningkatkan keterampilan dan mengoptimalkan menu-menu pada aplikasi interaktif daring," jelasnya.

Baca Juga: Ini Aturan Baru Operasional Mal dari Disperindag Sleman

Berita Terkini Lainnya