TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Lomba Lari Halang Rintang Bakal Diadakan di Gumuk Pasir Parangkusumo

Penasaran merasakan sensasinya?

IDNTimes/Holy Kartika

Yogyakarta, IDN Times - Lari maraton di jalan beraspal, sepertinya sudah sangat mainstream. Tapi bagaimana dengan berlari sambil melewati halang rintang, dan dimanjakan pemandangan alam pinggir pantai Yogyakarta yang eksotis?

Nah, di tengah maraknya event lari yang menjamur saat ini, ada salah satu cabang yang masih cukup baru di Indonesia, namanya Obstacle Run atau yang dulu lebih populer dengan Obstacle Course Racing (OCR). Acara yang nantinya digelar oleh Warrior Reunion pada 5 Oktober 2019 ini, merupakan ajang lari untuk lebih memperkenalkan pariwisata Indonesia.

"Kali ini, bakal hadir di Yogyakarta dan dikemas dengan konsep sport adventure. Menggunakan tempat wisata untuk mengenalkan kecantikan alam suatu objek wisata kepada para peserta," ujar CEO Sport Hangout, Stephen Tjandra di Silol Coffee, Selasa (6/8).

Baca Juga: Menggiurkannya Bisnis Jasa Titip Beli Buku di Ajang Big Bad Wolf

1. Digelar berlatar Pantai Parangkusumo dan Gumuk Pasir

jejaktraveler.com

Pantai Parangkusumo dan Gumuk Pasir menjadi dua objek wisata di Bantul yang sudah dikenal memiliki keindahan pemandangan yang eksotis. Kedua objek wisata tresebut bahkan telah menjadi destinasi favorit bagi Daerah Istimewa Yogyakarta.

"Pantai Parangkusumo dan Gumuk Pasir ini memiliki potensi alam yang luar biasa. Sehingga keindahannya pantas untuk bisa diperkenalkan kepada peserta Warrior Reunion yang tidak hanya berasal dari berbagai daerah di Indonesia, tetapi juga luar negeri," ungkap Stephen.

Bagi pariwisata, olahraga ini menjadi cara yang strategis untuk memperkenalkan pariwisata secara langsung kepada wisatawan. Apalagi, lanjut Stephen, kekayaan alam Indonesia jauh lebih indah dan pantas dijadikan venue untuk kegiatan sport tourism yang kini makin marak digaungkan.

2. Latihan ala militer dikemas dengan cara menyenangkan

Istimewa

Stephen mengungkapkan OCR bukan hal baru, karena kegiatan ini dulunya dimanfaatkan Jerman untuk melatih para tentaranya agar siap menghadapi medan perang di masa Perang Dunia I. Seiring perkembangan zaman, latihan ini terus dipopulerkan sebagai olahraga fisik yang menantang dan kian digemari masyarakat di Eropa maupun Amerika Serikat.

"OCR adalah standar fitnes bagi kalangan militer. Belakangan ini jadi tren dan banyak digelar di sejumlah negara, dua turnamen besar yang cukup dikenal yakni Boston Race dan Spartan Race," imbuh Stephen.

Oleh karena itu, pada OCR Trail Run 2019 ini akan digarap menggunakan standar militer. Ada beberapa paket yang dapat dipilih peserta, mulai dari lari 10 kilometer, 5 kilometer, atau langsung ke obstaclenya.

Baca Juga: Runners, Catat Ya! Ini Hal yang Harus Kamu Persiapkan Sebelum Ikut Lomba Lari

Berita Terkini Lainnya