TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Warga Bantul Antusias Jembatan Kretek 2 Hari Ini Dibuka 

Jembatan Kretek 2 selain ikonik juga jembatan terpanjang di DIY

Uji coba fungsional Jembatan Kretek II. (IDN Times/Daruwaskita)

Bantul, IDN Times - ‎Warga Bantul antusias menyambut uji coba Jembatan Kretek 2. Pemakaian jalan dimulai dengan pembukaan water barrier oleh Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih pada Selasa (31/1/2023).

Rencananya Presiden Joko Widodo akan meresmikan jembatan yang diharapkan bisa meningkatkan ekonomi warga di kawasan pesisir selatan pantai Bantul.

1. Jembatan Kretek 2 jadi daya tarik wisatawan‎

Pembukaan penutup Jembatan Kretek 2.(IDN Times/Daruwaskita)

Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih di acara uji coba fungsional Jembatan Kretek 2, berharap jembatan yang menghubungkan Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS) atau Jalur Pantai Selatan Jawa (Pansela) di atas Sungai Opak dapat memperlancar lalu lintas di kawasan wisata pantai selatan. 

"Belum nantik kalau kelok 18 selesai dibangun, tentu dampak ekonominya kepada masyarakat akan sangat luar biasa. Saya yakin ekonomi masyarakat akan meningkat dan pengangguran, kemiskinan di Bantul dapat ditekan," ujar Bupati Bantul.

Baca Juga: Pandemik Usai, Perajin Batik Kayu di Krebet Bantul Bangkit Lagi

Baca Juga: Waspada, Ada Penipuan Modus Kirim Undangan Digital di Bantul

2. Jembatan Kretek 2 akan dibuka hingga diresmikan oleh Presiden RI Joko Widodo

Jembatan Kretek II dibuka selama libur Nataru. (Twitter.com/pemkabbantul)

Halim membeberkan uji coba fungsional Jembatan Kretek 2 akan berlangsung hingga diresmikan oleh Presiden Joko Widodo. "Jadi mulai hari ini akan dibuka hingga diresmikan. Dengan uji coba fungsional ini maka Jembatan Kretek 2 sudah sah dilalui oleh kendaraan bermotor," ungkapnya.

3. Jembatan Kretek 2 selain ikonik juga jembatan terpanjang di DIY

PPK 1.4, Provinsi DIY Julian S.(IDN Times/Daruwaskita)

Sementara Pejabat Pembuat Komitmen (PPK)1.4, Provinsi DIY, Julian Sitomurang mengatakan semua lajur yang berjumlah empat, telah dibuka. Dua lajur berada di sisi utara untuk arus lalu-lintas dari arah dari barat menuju timur. Sedangkan sisi selatan arah dari timur menuju barat.

"Panjang jembatan sekitar 600 meter, sejauh ini Jembatan Kretek 2 ini sebagai jembatan terpanjang di DIaerrah Istimewa Yogyakarta (DIY)" katanya.

Julian juga memastikan seluruh fasilitas di Jembatan Kretek 2, semuanya berfungsi dengan baik seperti lampu-lampu yang cukup indah dilihat saat malam hari.

Baca Juga: Kitesurfing Bakal Jadi Wahana Wisata Baru di Pantai Depok 

Verified Writer

Hironymus Daruwaskita

Main sambil kerja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya