Viral Kampung Ketandan Dikira Shanghai, Netizen: "Itu Jogja, Bambanx!"

Netizen protes ramai-ramai.

Yogyakarta, IDN Times - Sebuah akun instagram bernama @shanghai.explore memantik geger dunia maya usai mengklaim suatu kampung pecinan di Kota Yogyakarta, yakni Kampoeng Ketandan berada di Shanghai, Tiongkok.

Ini bermula kala akun tersebut memposting sebuah foto seorang pria mejeng di depan Gapura Kampung Ketandan. Tertulis pada kolom caption: 'Peaceful days in Shanghai', dengan mencantumkan akun pemilik foto tersebut, @bagaswisnuaji.

Baca Juga: 4 Cara Malioboro Bebas Kendaraan jadi Daya Tarik 

1. Kejanggal di depan mata

Viral Kampung Ketandan Dikira Shanghai, Netizen: Itu Jogja, Bambanx!IDN Times/Tunggul Kumoro

Dilihat dari sisi mana pun, foto tersebut memang menampilkan beberapa keganjilan. Satu yang paling jelas adalah tulisan di gapura yang menyebutkan Kampoeng Ketandan, salah satu lokasi pecinan di seputaran Malioboro.

Kejanggalan lain adalah spanduk terpampang di sisi kanan gapura itu, tulisannya 'parkir mobil dan motor' dan hampir mustahil dipakai sebagai penunjuk area di Negeri Tirai Bambu sana.

Belum lagi spanduk besar lainnya milik salah satu department store kenamaan di Indonesia. Yang menampilkan tulisan, 'diskon lebaran 80%'.

Tapi satu petunjuk mungkin yang paling menunjukkan bahwa lokasi tersebut berada di Yogyakarta. Yakni lambang kraton Praja Cihna pada pucuk gapura.

2. Sasaran komplain warganet

Viral Kampung Ketandan Dikira Shanghai, Netizen: Itu Jogja, Bambanx!IDN Times/Tunggul Kumoro

Tak butuh waktu lama bagi para peselancar dunia maya menyadari beberapa kejanggalan di atas. Sejak foto itu diunggah 4 hari lalu, sudah ada sekitar 3.350 lebih komentar yang membanjirinya.

Mayoritas, komentar mengoreksi unggahan tersebut karena caption-nya.

"It's Indonesia," tulis akun @jordandaii.

"ITU JOGJA BAMBANX," tulis @azizhnyr.

"So, Shanghai have 'discount lebaran 80%'?" kelakar akun @gabriella.alma.

Satu akun secara bijak mencoba memberi kejelasan soal apa yang terjadi terkait postingan ini.

"The photo owner posted this photo and added Shanghai as the location (but in fact the photo was taken in Indonesia). Maybe admin just randomly take some photos from instagram which are based in Shanghai (the place added is the indicator) and bagaswisnuaji's is one of them," tulis @marinatedtoast.

3. Dinas Pariwisata coba klarifikasi

Viral Kampung Ketandan Dikira Shanghai, Netizen: Itu Jogja, Bambanx!IDN Times/Tunggul Kumoro

Sementara, Kepala Dinas Pariwisata DIY, Singgih Raharjo turut membenarkan bahwa lokasi gapura tersebut bukan berada di Shanghai, melainkan di Yogyakarta. "Jelas itu di Malioboro, wong ada tulisan parkir mobil sama Ramayana," katanya saat dihubungi.

Ia pun mengatakan, akan mencoba mengontak akun tersebut guna meminta klarifikasi. "Nanti saya coba komunikasi, seperti apa maksudnya supaya kami juga paham," ujarnya.

"Yang saya gak paham juga, kenapa menawarkan paket wisata ke Shanghai tapi memakai foto itu. Apakah punya maksud lain saya juga gak tahu," pungkasnya.

Baca Juga: Rencana Semi Pedestrian Malioboro, Haryadi: Kami Bukan Membuat Sepi

Topik:

  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya