Zootopia 2 Akan Dirilis, Disney Sampai Trending di Twitter

Kabar gembira buat kamu fans film Zootopia! Setelah 7 tahun tanpa kabar, akan segera diproduksi sekuel dari film tersebut. Dilansir Collider, Zootopia bukan satu-satunya film yang akan segera dibuat sekuelnya oleh Disney, loh.
Akan ada Frozen 3 dan Toy Story 5 yang juga sedang dikerjakan dan siap menyapa penggemar. Kabar munculnya Zootopia 2 ini jelas bikin heboh, bahkan sempat trending di Twitter, loh! Kira-kira, kapan dan bagaimana ya persahabatan Nick dan Judy berikutnya?
1. Jadi salah satu film waralaba Disney terpopuler yang akan dibuat sekuel

Zootopia adalah film Disney yang tayang pada 2016 silam. Butuh waktu 7 tahun buat Disney untuk membuat sekuel salah satu film waralaba terbaiknya ini. Padahal, Zootopia menghasilkan lebih dari US$1 miliar di box office global, loh.
Dikutip Collider, CEO Disney, Bob Iger mengatakan kalau saat ini studio animasi mereka tengah mengerjakan beberapa film waralaba terpopuler yakni Toy story, Frozen, dan Zootopia. Iger juga mengatakan akan banya hal seru yang siap dibagikan pihaknya terkait perkembangan film Zootopia 2 dan dua film lain.
2. Belum ada kejelasan siapa saja pemeran utamanya di Zootopia 2

Zootopia 2016 lalu mengisahkan sebuah kota yang dihuni para hewan yang bertingkah laiknya manusia, lengkap dengan pekerjaan dan sifatnya. Dua tokoh utama dalam film tersebut yakni Judy, seekor kelinci dan Nick, yang merupakan seekor rubah.
Naik turun kehidupan dua hewan tersebut memberi banyak pelajaran yang berharga. Namun, terlepas dari ceritanya yang menarik, Zootopia juga dipuji karena pemilihan pemerannya. Mulai dari Shakira, Jason Bateman, sampai Idris Elba.
Meski begitu, untuk Zootopia 2 ini masih belum ada kejelasan lengkap baik soal cerita atau siapa saja pemeran utama yang akan kembali.
3. Banyak dinanti fans Indonesia sampai trending di Twitter

Beredarnya kabar akan ada film Zootopia 2 ini disambut baik oleh penggemar Disney. Tak hanya anak-anak, tapi juga orang dewasa yang pada 2016 silam saat menonton Zootopia masih tergolong usia muda.
Menurut beberapa netizen, cerita Zootopia masih segar dan menarik jika ada cerita lanjutannya. Berbeda dengan Frozen dan Toy Story yang menurut kebanyakan orang sebaiknya tak perlu ditambah sekuelnya lagi.
Seperti kata akun @boombongie yang menulis, "excited zootopia 2. gak ngerti sih kenapa frozen dan toy story masih dilanjut karna yang terakhir aja udah cukup kemarin."
Sama halnya dengan akun @aidan_darwinds yang berkomentar, "Zootopia 2. Tapi yang lainnya understandable kenapa sampe ada sekuelnya. Frozen & Toy Story itu biggest franschise & cashcownya Disney. Ditambah Pixar butuh darah segar karena kegagalan beberapa filmnya akhir-akhir ini."
Nah, kalau menurut kamu gimana nih, apa yang paling ditunggu dari film Zootopia 2 nanti? Semoga gak bikin kecewa dan mengobati rasa kangenmu dengan film bertema binatang, ya!