TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

PSIM Apresiasi Rencana PT LIB Lanjutkan Kompetisi Liga 2 

PT LIB berencana Liga 2 akan dimulai 14 Januari 2023

Logo PSIM Yogyakarta. (psimjogja.id)

Yogyakarta, IDN Times - Kelanjutan kompetisi Liga 2 musim 2022/2023 akhirnya menemui titik terang, PT Liga Indonesia Baru (LIB) merencanakan memulai Kick-Off Liga 2 Indonesia pada tanggal 14 Januari 2023 mendatang.

Keputusan tersebut disampaikan kepada klub-klub peserta Liga 2 dalam pertemuan Owner’s Club Meeting Liga 2 2022 di The Sultan Hotel, Jakarta, hari ini Rabu (14/12/2022).

1. Apresiasi langkah PT LIB

CEO PSIM Jogja, Bima Sinung. Twtter@bimasinung

Chief Executive Officer (CEO) PSIM Jogja, Bima Sinung Widagdo, mengaku mengapresiasi langkah PT LIB yang berencana menggelar kompetisi Liga 2 lanjutan musim 2022/2023.

“Kami mengapresiasi PT LIB yang telah mengeluarkan timeline berlangsungnya kembali Liga 2 dan format kompetisi nya, di tengah situasi yang tidak mudah baik bagi operator dan klub-klub Liga 2,” ungkap Bima dikutip laman resmi PSIM. 

Baca Juga: Pemain PSIM, Roni Rosadi Berharap Prancis Ulangi Masa Kejayaan 2018 

2. Berharap PT LIB membantu semua persiapan tim hingga proses risk-assesment stadion

Foto aerial stadion Mandala Krida di Baciro, Kota Yogyakarta. Antara Foto/Hendra Nurdiansyah

Bima berharap agar PT LIB dapat membantu semua proses yang diperlukan terkait pelaksanaan pertandingan termasuk proses risk-assesment stadion. “Harapan kami PT LIB dapat membantu semua proses yang diperlukan terkait pelaksanaan pertandingan Liga 2 termasuk proses risk-assesment stadion dan perizinan,” lanjut Bima dikutip laman resmi PSIM. 

Baca Juga: Hokky Caraka Minta Maaf, PSS Imbang Lawan Borneo FC 

Berita Terkini Lainnya