TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

PS Sleman Resmi Rekrut Penyerang Argentina

Leandro Velez belum pernah bermain di Indonesia

Nicolas Leandro Velez. Website/ psssleman.id

Sleman, IDN Times - PS Sleman merekrut satu pemain asing berposisi penyerang, Nicolas Leandro Velez. Pemain berkebangsaan Argentina ini resmi bergabung dengan Skuat Elang Jawa setelah resmi diumumkan melalui akun resmi klub pada Kamis (4/3/21) malam.

Velez mengaku sebelum bergabung dengan PSS, sempat ditawari sejumlah klub di Indonesia. “Saya ingin segera datang ke Indonesia dan Sleman. Sebelumnya, saya ditawari oleh beberapa klub di negara lain. Tapi saya lebih memilih Indonesia karena bagi saya klub PS Sleman, tim pelatih dan juga fansnya luar biasa,” kata Velez dikutip dari website pssleman.id, Sabtu (6/3/2021). 

Baca Juga: Baru 2 Hari Diperkenalkan, Wawan Febrianto Mundur dari PSS Sleman 

1. Tertarik gabung PSS karena faktor suporter

liga-indonesia.id

Velez mengaku ketertarikannya membela Super Elja juga didorong karena aksi dan loyalitas suporternya. Velez berharap pandemi COVID-19 segera mereda, agar bisa merasakan langsung atmosfer Sleman Fans di stadion saat pertandingan.

“Saya juga tidak sabar untuk bertemu para pendukung PSS. Saya sudah menonton banyak sekali video aksi Sleman Fans di Youtube dan menurut saya mereka adalah salah satu suporter terbaik di Indonesia,” ujar mantan pemain Suphanburi FC tersebut.

2. Janji tampil maksimal saat berseragam PSS

Nicolas Leandro Velez. Website/ psssleman.id

Velez berjanji akan tampil maksimal saat membela tim kebanggaan warga Sleman tersebut. “Terima kasih juga untuk teman-teman Sleman Fans atas sambutan hangatnya. Saya akan tampil maksimal dan 100% di setiap latihan dan pertandingan untuk kalian,” jelas pemain yang berusia 30 tahun ini.

Menurut Velez tampil di Sleman merupakan kesempatan yang sangat istimewa. 

Baca Juga: PSS Sleman Pilih 8 Pemain Baru, Kim Kurniawan Susul Kakak Ipar 

Berita Terkini Lainnya