TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

KPK Geledah Sejumlah Ruangan di Balai Kota Yogyakarta

Kantor PTSP juga digeledah

Petugas KPK menggeledah ruangan di kantor Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kota Yogyakarta, Selasa (7/6/2022). (IDN Times/Tunggul Damarjati)

Yogyakarta, IDN Times - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan yang menyasar sejumlah ruangan di Kompleks Balai Kota Yogyakarta, Selasa (7/6/2022) siang.

Berdasarkan pantauan, sejumlah ruangan di kompleks Balai Kota Yogyakarta tak bisa diakses dan dijaga oleh beberapa petugas kepolisian. Satu di antaranya adalah ruang kerja wali kota Yogyakarta.

Baca Juga: Haryadi Suyuti Terima Uang dari 'Mengawal' Apartemen di Malioboro

1. Geledah ruang kerja wali kota Yogyakarta

PLT Juru Bicara KPK bidang Penindakan, Ali Fikri (IDN Times/Aryodamar)

Plt Juru Bicara Penindakan KPK, Ali Fikri, lewat keterangan resminya membenarkan soal adanya penggeledahan ini.

"Di antaranya benar ruang kerja Wali Kota Yogyakarta," kata Ali dalam keterangannya, Selasa.

Ali menerangkan, giat ini sendiri adalah bagian dari penyidikan dugaan perkara suap pengurusan perizinan yang dilakukan Eks Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti.

2. Kantor PTSP Kota Yogyakarta juga digeledah

Petugas KPK menggeledah ruangan di kantor Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kota Yogyakarta, Selasa (7/6/2022). (IDN Times/Tunggul Damarjati)

Menurut Ali, selain ruang kerja wali kota, masih ada beberapa lokasi lain yang digeledah oleh jajarannya.

"Beberapa tempat dimaksud (sasaran penggeledahan) antara lain adalah lokasi yang sesaat setelah dilakukan tangkap tangan oleh Tim KPK langsung dilakukan pemasangan stiker segel KPK," kata Ali.

Masih berdarkan pantauan di lokasi, petugas berompi KPK juga terlihat menggeledah ruangan di kantor Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kota Yogyakarta.

Baca Juga: Haryadi Suyuti Ditangkap KPK, Sri Sultan: Hadapi Saja Proses Hukum!   

Berita Terkini Lainnya