TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mandi di Sungai Code Seorang Santri di Bantul Tenggelam

Korban diketahui tidak bisa berenang‎

Evakuasi korban dari sungai.(Dok.Basarnas Yogya)

Bantul, IDN Times - ‎ Ahmad Ibnu Sodiq, warga Tegal Rejo RT 05, Kalurahan Girirejo, Kapanewon Imogiri, Kabupaten Bantul ditemukan meninggal dunia akibat tenggelam di Sungai Code tepatnya di Padukuhan Jejeran RT 02, Kalurahan Wonokromo, Kapanewon Pleret, Kabupaten Bantul pada Sabtu (12/11/2022).

1. Korban bersama dengan 8 temannya mandi di sungai

Evakuasi korban dari sungai.(Dok.Basarnas Yogya)

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Yogyakarta, Kamal Riswandi mengatakan peristiwa tragis yang dialami salah satu santri di ponpes Jejeran berawal adanya dari laporan tentang seseorang yang tenggelam di Sungai Code.
Korban bersama sejumlah temannya yang berjumlah delapan orang mandi sungai. 

"Korban awalnya berenang dari pinggir sungai, kemudian menuju tengah dan hanyut. Teman-teman korban mencoba memberi pertolongan namun tidak berhasil,"ujarnya, Sabtu (12/11/2022).

Berdasarkan informasi yang didapatkan Riswanda, korban yang masih berusia 16 tahun ini ternyata tidak bisa berenang. 

Baca Juga: Hujan Lebat, Bangket Sepanjang 70 Meter di Dlingo Bantul Ambruk 

2. Tim SAR lakukan pencarian selama 1 jam

Evakuasi korban dari sungai.(Dok.Basarnas Yogya)

Pihaknya langsung memberangkatan satu tim rescue yang dilengkapi dengan peralatan water rescue dan alat selam setelah mendapatkan laporan dari warga. "Setelah satu jam melakukan pencarian ahirnya tim SAR bergabung dan menemukan keberadaan koran dalam kondisi meninggal dunia," ucapnya.

Baca Juga: Polisi Periksa Terlapor Kekerasan Seksual Atlet Gulat di Bantul

Verified Writer

Hironymus Daruwaskita

Main sambil kerja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya